Mewujudkan Rasa Bangga Terhadap Islam di Era Modern Bersama PTBM

Komunitas PTBM Komunitas PTBM

Muslimahdaily - Bangga terhadap agama, khususnya Islam, dapat diwujudkan melalui berbagai hal-hal kecil, seperti selalu bersyukur, berbuat baik, atau membiasakan diri membaca kitab suci Al Qur’an dan mengamalkannya. Dalam mewujudkan rasa bangga tersebut sebuah komunitas yang berisikan orang-orang yang ingin mempelajari ilmu agama dan merasa bangga akan islam, yaitu komunitas Proud To Be Moslem (PTBM).

Pada mulanya, Proud To Be Moslem ialah nama dari suatu acara yang diselenggarakan oleh sekumpulan anggotanya, namun karena banyak yang menanyakan identitas mereka, maka Pround To Be Moslem dijadikan nama dari komunitas.

Fokus utama komunitas ini ialah merangkul orang-orang yang baru hijrah dan merasa masih kurang pengetahuan tentang Islam. Komunitas yang terbentuk pada Januari 2017 tersebut terdiri dari sekumpulan orang yang ingin mencari lebih banyak ilmu tentang Islam. Dari yang awalnya terdiri dari empat orang, sekarang anggotanya berjumlah delapan.

Acara pertama yang mereka selenggarakan ialah Ramadan Star bertempat di Mall Bassura, Jakarta Timur. Acara tersebut berlangsung pada hari pertama dan kedua bulan Ramadan tahun 2017. Ramadan Star diisi oleh berbagai jenis kegiatan, diantaranya lomba fashion show anak-anak dan remaja (khusus muslimah), santunan anak yatim, jumpa komunitas, dan talkshow.

PTBM sendiri memiliki agenda rutin yang baru dilaksanakan pada bulan Agustus 2018, yaitu PTBMengaji. Acara tersebut diselenggarakan di Masjid Baiturrahman Saharjo, Jakarta Selatan setiap hari Jumat setelah Sholat Isya. PTBMengaji berlaku untuk semua usia dan tidak dipungut biaya. Di sini, benar-benar diajarkan mengaji dari ilmu dasar, mulai dari ilmu tajwid.

Selain agenda rutin tersebut, PTBM sendiri pernah mengadakan sebuah perlombaan pada Februari 2018, yaitu lomba film pendek yang bertemakan tentang islam, Islamic Short Movie Festival (ISMEFEST) dan rencananya akan dijadikan sebagai program untuk setiap tahunnya. Perlombaan tersebut tidak hanya diikuti oleh masyarakat Indonesia saja, ada pula peserta yang bertempat tinggal di Malaysia. Perlombaan tersebut berlaku untuk umum dan minimal peserta yang mengikuti yaitu SMA. Melalui perlombaan, diharapkan masyarakat bisa menyampaikan pesan-pesan Islam melalui karya seni.

Kegiatan seperti membaca Al Qur'an setiap hari walaupun surat-surat pendek, berkumpullah dengan orang-orang yang saleh dan salihah merupakan salah satu cara untuk menumbuhkan rasa kebanggaan kita terhadap Islam menurut Faras, Bendahara PTBM. Selain itu, Sela menambahkan, bisa juga mengikuti kajian-kajian, walaupun hanya mendengarkan lewat media sosial.

“Tetaplah menjadi muslimah yang cantik dengan hijab panjangnya, jadilah muslimah yang memiliki kontribusi untuk agamanya, muslimah yang bermanfaat untuk orang sekitar, tetaplah jadi diri sendiri, dan bertaqwalah kepada Allah Subahanhu wa ta’ala,” pesan Faras untuk para muslimah .

 

 

Last modified on Sabtu, 17 November 2018 01:59

Leave a Comment