Arafah Rianti : "Ciri Khasku Bukan Dibuat-Buat"

Arafah Rianti Arafah Rianti (Foto : Irna/Muslimahdaily.com)

Muslimahdaily - Tampil dengan suara lucu dan logat Betawi, Arafah Rianti sukses membuat penonton Stand Up Comedy tertawa. Ditambah materi-materi yang ia bawakan semakin membuat komika cantik ini dicintai para penggemarnya. Hal itulah yang menggambarkan sosok finalis Stand Up Comedy Academy ini.

Menurut Arafah, ciri khas penting bagi setiap komik agar mudah dikenali seluruh masyarakkat. Hal tersebut diakui memang menggambarkan dirinya sendiri yang apa adanya. “Ya gimana masa gue mau sok dewasa, kan gue nggak ngerti,” ujarnya saat ditemui Muslimahdaily beberapa waktu lalu.

Suara lucu yang dimilikinya ini bukan serta merta dibuat agar para penonton merasa terhibur. Ia bahkan merasa sedih bila dihujat demikian. “Sedih banget kalo ada yang ngomong ‘ah Arafah mah ngomongnya dibuat buat biar lucu’. Dibuat ngikutin siapa, gue juga bingung kan sama orang-orang kayak gitu (menghujat),” pungkasnya.

Wanita kelahiran 1998 ini justru merasa bangga dengan dirinya sendiri. Ia tak ingin menutup-nutupi dirinya yang polos dan apa adanya. “Tapi gue walaupun ngomongnya nggak jelas, gue tau kalau gue memang ngomongnya nggak jelas,” ujarnya sambil tertawa.

Arafa berpesan kepada siapapun agar tetap menjadi dirinya sendiri di mana pun ia berada. “Di manapun kalian berada, kalian harus diri kalian sendiri. Nggak apa-apa kalau banyak yang nggak suka, biar jadi pelajaran aja,” tutur Arafah.

Leave a Comment