Mengenal Heart Troops, Brand Modest Fashion General Masa Kini

Koleksi busana Heart Troops Koleksi busana Heart Troops

Muslimahdaily - Setiap tahun, perkembangan fashion mode di Indonesia semakin pesat. Terbukti dengan banyak bermunculan brand baru, salah satunya Heart Troops. Brand yang mengusung konsep modest fashion ini sudah hadir sejak 2021 lalu.

Mengawali perjalanan pada 2016 silam sebagai brand fashion ibu dan anak untuk koleksi baju lebaran, Shinta Puspitasari Anggraini selaku owner bercerita mengenai perjalanan kemunculan Heart Troops.

Shinta mulai membangun Heart Troops karena terinspirasi dari anaknya sendiri. Ia ingin tampil matching dengan sang buah hati ketika lebaran tiba. Cukup sulit mencari brand yang sesuai seleranya, Shinta pun iseng membuat pakaian kembar antara Ibu dan anak.

Di luar dugaan, ternyata produk buatannya mendapatkan antusias yang luar biasa. Hingga akhirnya, setiap menjelang lebaran, Shinta mulai memproduksi produk baru. Pada saat itu, Shinta masih bekerja di sebuah perusahaan sebagai karyawan sampai akhirnya memutuskan untuk resign di 2021 dan fokus membangun Heart Troops.

“Heart Troops itu aku launch saat aku masih kerja. Jadi, Heart Troops itu cuma sampingan. Dikerjain cuma sampingan pas aku sambil ngantor, jadi waktunya nggak banyak. Akhirnya aku resign dari kantor dan mulai bangun Heart Troops menjadi reguler nggak cuma lebaran doang,” cerita Shinta kepada tim MuslimahDaily.com

Kini, Shinta semakin serius menggarap Heart Troops dari berbagai sisi. Ia selalu terjun langsung untuk melihat proses produksi dan memastikan produk yang launching bisa memuaskan customer.

Selalu Menjaga Kualitas

Heart Troops terkenal dengan keunggulan customer service yang responsible. Tidak hanya dalam segi komunikasi, Shinta dan tim juga selalu berusaha menjaga kualitas produk. Ia ingin membuat customer merasa spesial ketika memakai produk Heart Troops.

Heart Troops sendiri selalu memikirkan konsep dengan matang mulai dari proses cutting, printing eksklusif, hingga membuat item yang dibuat easy to wear. Bahan yang digunakan juga tidak gampang kusut sehingga customer lebih nyaman ketika mengenakannya.

Tak main-main, untuk semua material yang digunakan sudah melewati trial and error dengan memilih supplier kain, penjahit, dan cetak printing yang kredibel. Setelah produk jadi dan ready to send, tim Heart Troops akan melakukan quality control berkali-kali untuk memastikan produknya berkualitas dan sampai ke customer dengan kondisi baik.

Fashion On The Track

Mengusung konsep modest fashion, Shinta ingin produk yang dibuat tidak hanya menyasar kepada muslim saja tapi juga kepada penikmat fashion secara general. Bahkan, sebagian besar dari customer Heart Troops merupakan non-muslim loh.

Customer tersebut merasa senang dan memiliki opsi jika ingin menggunakan baju yang tertutup. Dengan adanya perkembangan ini, justru semakin membuka lebar kesempatan para muslim untuk melebarkan sayap dalam dunia bisnis fashion.

“Mereka (customer non-muslim) komen kalau senang sekali bisa mengenal Heart Troops. Oh iya, mereka juga jadi suka beli baju Heart Troops karena mereka pakainya buat kalau acara bukber dan merasa nyaman pakainya,” jelas Shinta.

Tidak hanya itu, sebagai brand modest fashion, Heart Troops memiliki guideline dalam pembuatan produknya. Untuk semua produk yang dibuat, Heart Troops menghindari adanya gambar makhluk hidup dan tidak membentuk lekuk tubuh karena hal tersebut dilarang dalam Islam.

“Jadi masih sesuai kaidah seperti pakaian muslimah seharusnya. Hal terpenting, tidak out of track dan tetap bisa dipakai secara general,” tegas Shinta.

Berinovasi Setiap Saat

Di tengah gempuran persaingan pasar fashion, Heart Troops terus berinovasi dan berusaha tetap relevan dengan memperhatikan behaviour dan lifestyle para customer.

Selain itu, Heart Troops juga sudah mulai merambah ke berbagai platform marketplace untuk melebarkan sayap mereka. Seperti yang diketahui sebelumnya, Heart Troops hanya memasarkan produk mereka melalui Instagram dan Whatsapp saja.

Melihat perkembangan dunia fashion, Shinta selaku owner berniat untuk melakukan ekspansi bisnis ke pasar internasional. Namun, rencana tersebut akan berlangsung ketika Heart Fashion sudah meningkatkan kualitasnya dan semakin dikenal di pasar lokal.

Leave a Comment