5 Menu Kaki Lima Ini, Jadi Sarapan Favorit Banyak Orang

Nasi Uduk Nasi Uduk ( Foto: sajiansedap )

Muslimahdaily - Sarapan itu penting dan menjadi sumber energi bagi tubuh, lho! Selain itu banyak pula manfaat kesehatan lainnya seperti memenuhi kebutuhan nutrisi. Banyak menu sarapan yang bisa disantap setiap paginya.

Nasi Uduk hingga Bubur Kacang Hijau pun menjadi pilihan banyak orang sebagai ide menu sarapan untuk mengawali hari. Rasa yang enak dan harga terjangkau cukup membuat perut terasa kenyang hingga makan siang tiba. Selain kedua menu makanan tersebut, berikut Muslimahdaily ulas lima di antaranya:

Nasi Uduk

Ada pepatah yang mengatakan ‘orang Indonesia belum kenyang kalau belum makan nasi’. Nah, menu Nasi Uduk ini menjadi pilihan banyak orang untuk disantap setiap paginya. Jika diperhatikan hampir tiap gang, tiap kota sampai tiap sudut daerah di Indonesia pasti terdapat penjual Nasi Uduk, bukan?

Nasi uduk sendiri merupakan panganan yang terbuat dari bahan dasar nasi putih yang diaron dan dikukus dengan santan. Paduan bumbu pala, kayu manis, jahe, daun serai, dan merica menambah cita rasa pada nasi ini. Apalagi saat dihidangkan bersama tahu atau telor semur, tempe, ayam goreng, mentimun, sambal kacang, hingga emping. Yummy!

Nasi Kuning

Selain nasi uduk, nasi kuning juga menjadi menu favorit banyak orang untuk disantap saat sarapan. Rasanya yang legit dan gurih berasal dari olahan nasi dicampur bumbu kuning lengkap dengan santan dan juga rempahan. Biasanya nasi kuning dinikmati lengkap dengan campuran ayam goreng, telur dadar, perekedel, kacang tanah, tempe kering hingga teri balado.

Lontong Sayur

Lontong yang disiram dengan sayur lodeh gurih juga menjadi menu favorit banyak orang lho! Kuah sayur yang bersantan ini memiliki cita rasa yang kuat sehingga tak heran jika lontong sayur dapat mengguah selera untuk disantap setiap paginya.

Bubur Ayam

Menu favorit lainnya ialah Bubur Ayam. Berbahan dasar beras yang dimasak dengan air yang cukup banyak menjadikan menu ini memiliki tekstur yang lembut dan berair. Bubur Ayam enak disantap dalam keadaan suhu panas atau hangat. Apalagi jika dipadukan dengan irisan daging ayam, kecap asin dan manis, kaldu ayam, daun bawang yang ditabur diatasnya hingga tambahan menu pelengkap lainnya seperti sate kikil. Nyam! Membayangkannya saja membuat perut keroncongan!

Bubur Kacang Hijau

Terakhir ada bubur kacang hijau. Nah, menu berbahan dasar kacang hijau yang dimasak dengan air dan gula aren ini memiliki cita rasa manis dan gurih. Menu ini enak disantap ketika hangat atau dingin sekalipun dengan memasukkan es batu ke dalamnya.

Kalau sahabat Muslimah, menu sarapan favoritnya yang mana nih?

Leave a Comment