Muslimahdaily - Setiap perempuan pastinya sudah tidak asing dengan pembalut, lantaran setiap bulan perempuan yang sudah mengalami pubertas akan mengalami menstruasi atau haid. Menstruasi adalah siklus saat endometrium yang berisi pembuluh darah tidak pernah dibuahi oleh sel telur, sehingga endometrium akan mengalami peluruhan dan keluar bersama darah melalui vagina. Ketika sedang mengalami menstruasi kebersihan organ intip harus sangat dijaga, salah satu caranya yaitu dengan mengganti pembalut.
Mengganti pembalut saat sedang menstruasi menjadi hal yang sangat penting demi menjaga kebersihan organ intim kita. Apapun bentuk, panjang, dan ketebalan pembalut yang kamu gunakan ketika sedang menstruasi, kamu harus sering mengantinya. Selain dapat menyebabkan kebocoran, menggunakan pembalut yang tak kunjung diganti dapat menimbulkan bau hingga infeksi dari bakteri yang terkandung dalam darah haid yang ada di pembalut.
Menurut Dr Liva Wijaya, SpOG dari RS Mitra Kemayoran, Jakarta yang dilansir dari Suara, saat haid sebaiknya perempuan mengganti pembalutnya 3-4 jam sekali. Pasalnya, di atas durasi tersebut potensi oertumbuhan bakteri atau jamur sangat besar.
Lanjutnya, tumbuhnya bakteri di area organ intim ketika menstruasi dapat meningkatkan risiko infeksi. Hal itu lantaran, darah merupakan nutrisi bagi bakteri untuk dapat memperbanyak diri. Jenis infeksi yang disebabkan oleh bakteri juga beragam seperti infeksis kandidiasis, infeksi trikomoniasis, dan infeksi vaginosis yang memiliki gejala yang sama dengan menunjukkan keputihan.
Selain infeksi-infeksi yang sudah disebutkan sebelumnya, jarang mengganti pembalut juga dapat menimbulkan kanker serviks. Kanker serviks biasanya disebabkan oleh tidak terjaganya kebersihan organ intim. Pembalut yang tidak diganti biasanya akan mengandung mikroorganisme human papilloma virus (HPV) yang merupakan penyebab kanker serviks.
Tak hanya itu, sebagian pula akan menginfeksi kulit dan menghasilkan kutil. Kutil inilah yang merupakan tumor jinak yang berbentuk seperti benjolan-benjolan kecil di sekitar organ intim bagian luar dan dalam serta mulut anus. Jika kamu tidak ingin terkena penyakit tersebut, maka kamu harus memperhatikan jadawal penggantian pembalutmu setiap 3-4 jam sekali.