×

Peringatan

JUser: :_load: Tidak dapat memuat pengguna denga ID: 12341

Tak Hanya Hilangkan Bosan, Berikut 5 Manfaat Berkebun untuk Fisik dan Mental

Ilustrasi Ilustrasi

Muslimahdaily - Semenjak dianjurkan untuk mengurangi kegiatan di luar ruangan, berkebun jadi pilihan orang untuk mengurangi rasa bosan. Pasalnya, berkebun tak hanya akan membuat taman di rumah lebih indah, namun juga bemanfaat untuk kesehatan jiwamu.

Tak hanya itu, berkebun juga memiliki segudang manfaat lain. Apa saja manfaat tersebut? Berikut ulasan yang Muslimahdaily rangkum dari laman HerStory.

Dapat Membakar Kalori

Walau terkesan sepele, namun tenyata kegiatan becocok tanam juga mampu membakar kalori. Seperti yang dikutip dari Goodhouskeeping, dengan melakukan cocok tanam secara rutin, Sahabat Muslimah mampu membakar kalori hingga 330 kalori, lho!

Mampu Menurunkan Tekanan Darah

Selain membakar kalori, berkebun juga mampu menurunkan tekanan darah. Kegiatan berkebun yang dilakukan 30 menit dalam satu hari mampu membantu mengendalikan tekanan darah tinggi. Hal yang sama juga dianjurkan oleh The National Heart, Lung and Blood. Badan kesehatan ini menyarankan untuk melakukan kegiatan berkebun selama 30 hingga 45 menit setiap harinya.

Baik untuk Kesehatan Tulang

Karena berkebun pada umumnya dilakukan di luar ruangan, maka kegiatan ini juga memiliki pengaruh baik untuk tulang. Pasalnya, kita akan menerima lebih banyak vitamin D dari sinar matahari pagi. Selain itu, matahari juga bisa membantu kamu mencegah penyakit kanker kulit.

Lebih Sering Mengonsumsi Makanan Sehat

Tak hanya tanaman hias, berkebun juga dapat dimulai dengan menanam sayuran. Dengan menanam sayur, maka secara tak langsung Sahabat Muslimah juga mempromosikan pola makan yang sehat. Terlebih lagi Sahabat Muslimah dapat melihat dan turut andil dalam proses pemberian pupuk dan penyiraman.

Bisa Menghilangkan Stres

Menurut sebuah studi, kegiatan berkebun memiliki kolerasi dengan pengurangan gejala depresi dan stres. Beberapa rumah sakit bahkan menggunakan metode menanam sebagai jenis rehabilitasi terhadap orang-orang yang baru sembuh dari penyakit stroke, cedera, operasi dan penyakit lainnya. Hal yang sama juga dilakukan di NYU Lounge, yang mana terapi hortikultura membuat pasien membangun kembali kesehatan dan mental serta membuat mereka belajar keterampilan baru dan membangkitkan kepercayaan diri.

Di samping itu, melihat langsung proses pertumbuhan sebuah tanaman dari bibit hingga akhirnya dapat berbuah menimbulkan sensasi sendiri. Ada perasaan senang ketika kita berhasil menuai hasil bercocok tanam kita.

Wah ternyata berkebun bisa seseru itu ya. Tak ada salahnya lho jika berkebun dijadikan salah satu pilihan hobi baru, nih.

Sahabat Muslimah sudah siap berkebun?

Leave a Comment