Jangan Keliru, Simak Penjelasan Seputar Oil Plug dan Komedo Ini Yuk!

Ilustrasi Ilustrasi

Muslimahdaily - Belum lama ini, media sosial kembali ramai setelah beredar video yang memperlihatkan teknik baru oil cleanser selama 15 menit. Teknik tersebut diklaim dapat mengangkat oil plug berupa bintik-bintik hitam yang sekilas terlihat seperti komedo. Mungkin sebagian dari Sahabat Muslimah masih merasa bingung, apakah oil plug sama dengan komedo pada umumnya?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, yuk simak penjelasan seputar plug berikut.

Apa Itu Plug?

Sebelum itu, terlebih dahulu Sahabat Muslimah perlu memahami yang namanya "Sebum". Dilansir dari Healthline, sebum merupakan zat berminyak yang dihasilkan oleh kelenjar sebaceous di bawah kulit. Kelenjar ini lebih banyak ditemukan di bagian wajah, leher, bahu, dada, dan punggung. Zat minyak ini berguna untuk melumasi dan melindungi sehingga kulit menjadi lebih sehat.

Sebum biasanya keluar melalui pori-pori sekitar folikel rambut hingga ke permukaan. Kelenjar sebaceous perlu menghasilkan sebum dalam jumlah yang tepat. Sebab, apabila terlalu sedikit dapat menyebabkan kulit kering hingga pecah-pecah. Namun, akan terbentuk sumbatan dalam folikel ketika sebum diproduksi terlalu banyak.

Nah, ketika sebum bersentuhan dengan sel kulit mati atau bakteri, hal itu dapat menimbulkan plug yang menyumbat pori-pori.

"Secara umum, sebum plug adalah akumulasi dari minyak alami kulit di dalam pori-pori mu," ungkap dokter kulit Joshua Zeichner, MD, dilansir dari Well and Good.

Sebum plug ini lah yang bisa menjadi pemicu munculnya blackheads atau whiteheads.

Jenis-Jenis Plug

Terdapat beberapa jenis plug yang paling umum, diantaranya:

1. Blackheads

Apabila sebum plug hanya menutupi sebagian folikel rambut saja, maka itu dikenal dengan sebutan blackheads atau komedo. Komedo biasanya akan terlihat seperti bintik-bintik berwarna hitam yang disebabkan oleh paparan udara dari luar.

2. Whiteheads

Berbeda dengan blackheads, whiteheads merupakan sumbatan yang sepenuhnya menutupi folikel rambut. Plug ini berada di bawah kulit dan berwarna putih sehingga tidak mudah terlihat.

3. Keratin Plug

Keratin plug pada awalnya terlihat seperti sebum plug. Namun, secara perlahan berubah menjadi bercak kulit bergelombang. Keratin sendiri merupakan jenis protein yang membantu melindungi kulit dari infeksi.

4. Jenis Plug Lainnya

Terakhir, akan muncul papula ketika sebum plug mulai meradang. Papula sendiri merupakan benjolan kecil berwarna merah mudah yang lembut ketika disentuh. Papula dapat berubah menjadi jerawat atau pustula yang berisi nanah. Namun, segeralah pergi ke dokter apabila pustula berukuran besar dan menyakitkan. Bisa jadi itu merupakan kista.

Bagaimana, apa penjelasan di atas sudah menjawab pertanyaan Sahabat Muslimah?

Leave a Comment