5 Tips Agar Kamu Semakin Semangat Jogging

Ilustrasi Ilustrasi

Muslimahdaily - Di antara olahraga yang menyehatkan, jogging merupakan salah satu yang bisa jadi pilihan. Jogging terbilang mudah dan murah karena tidak membutuhkan banyak alat sekaligus tidak menghabiskan terlalu banyak dana.

Selain itu, jogging yang dilakukan secara rutin akan mendatangkan beragam manfaat yang baik untuk tubuh dan mental.

Walau demikian, nggak bisa dipungkiri bahwa di antara kita yang memang rutin jogging maupun yang baru ingin memulai, masih merasa malas nih.

Nah, untuk membangkitkan semangat jogging Sahabat Muslimah, berikut ini kami rangkumkan beberapa tips. Melansir dari laman HerStory, yuk simak tipsnya berikut ini!

1. Berlari sambil mendengarkan musik

Sahabat Muslimah yang hendak memulai kebiasaan jogging mungkin akan merasa bosan pada awalnya. Untuk mengatasi rasa jenuh ini, kamu dapat jogging sambil mendengarkan jenis musik kesukaanmu. Pilih jenis musik dan buat playlist kamu sendiri yang dapat membuat kamu lebih semangat lagi.

2. Ajak teman

Jogging bersama teman juga mampu membuat kamu jadi lebih semangat jogging. Nggak ada salahnya juga kalau kamu atur rencana mengunjungi beberapa tempat setelah jogging.

Selain itu, kamu juga bisa mengajak teman yang suka berlari atau mengikuti komunitas lari, dengan demikian, nggak ada lagi alasan buat malas-malasan jogging, deh.

3. Pilih rute lari yang berbeda

Nggak jarang lho pelari yang bosan dengan rute yang itu-itu saja. Agar tak jenuh, Sahabat Muslimah dapat merencanakan rute lari yang berbeda-beda. Lakukan juga variasi kesulitan rute seperti tanjakan dan turunan, ya.

4. Jogging dapat meredakan stres dan depresi

Kita pasti sudah sangat paham bahwa jogging dapat menyehatkan tubuh. Tapi, ternyata manfaat jogging nggak hanya itu saja. Ternyata jogging juga dapat meningkatkan kualitas tidur, menghilangkan stres, sampai menenangkan pikiran dan mengurangi depresi.

Saat berlari, kamu dapat melupakan masalahmu sejenak dan membuat kamu lebih semangat menjalani hari. Ingatlah beragam manfaat dari jogging ini agar Sahabat Muslimah lebih termotivasi lagi.

5. Ada hasil akhir yang kamu capai

Apapun tujuan kamu rutin melakukan jogging, ingatlah selalu pada tujuan tersebut. Jadikan hal tersebut layaknya garis finish, yang mana kamu akan sangat senang bila mencapainya.

Di samping tujuang tersebut, akan lebih baik dan bijak lagi bila jogging ditujukan sebagai kebiasaan dalam memulai hidup yang lebih sehat.

Itu tadi beberapa tips agar Sahabat Muslimah tetap semangat jogging secaea rutin ya. Semoga bermanfaat!

Last modified on Minggu, 16 Agustus 2020 21:29

Leave a Comment