Mengenal Anniesa Hasibuan, Desainer Muda yang Mengenalkan Hijab di New York Fashion Week

Anniesa Hasibuan Anniesa Hasibuan ( Foto : Instagram @Anniesahasibuan )

Muslimahdaily - Dunia mode Indonesia baru saja digemparkan nama desainer baru yang memukau New York Fashion Week dengan koleksi hijabnya. Baru setahun bergelut di dunia fashion, namanya telah melejit hingga go internasional. Dialah Anniesa Hasibuan.

NYFW yang baru saja dihelat awal September kemarin memiliki agenda sedikit berbeda. Ada dua desainer muslim yang menampilkan karya hijab yang anggun nan elok. Salah satu desainer tersebut berasal dari Indonesia, Anniesa Hasibuan. Mengenalkan hijab sekaligus mengharumkan nama Indonesia, Anniesa mendapat standing ovation pada acara peragaan busana tersebut.

Tanpa latar belakang pendidikan fashion, Anniesa mengawali kariernya sebagai desainer pada ajang Ziryab Fashion Show Kaftan Festival 2015 di Westfield,

London pada Maret 2015 lalu. Siapa sangka wanita kelahiran 1986 ini memukai penonton dengan karya kaftan khas Timur Tengah yang glamour.

Anniesa pernah mengisahkan awal kariernya saat acara Sarah Sechan Net TV. Menurutnya, ketika ia berada di London, seorang kawan mengajaknya untuk mengikuti Kaftan Festival. Anniesa yang memang lah bukan desainer tersebut tak pernah berpikir untuk mengikuti ajang fashion apapun itu. Namun sang sahabat mendukungnya karena melihat keseharian Anniesa yang fashionable. Dari sekedar hobi, ia pun memberanikan diri mengikuti show di London tersebut.

Koleksi 10 Kaftan yang ditampilkannya di Kaftan Festival pun kemudian tak pernah dijualnya. Meski ditawar hingga puluhan bahkan ratusan juta, Anniesa lebih memilih untuk memamerkannya di tanah air. Ia kemudian membuka fashion show tunggal yang memamerkan koleksinya. Ia pula kemudian mengikuti beberapa acara fashion week baik di Indonesia, Jakarta Fashion Week, hingga di mancanegara. Tak luput, Anniesa pula membuka sebuah butik di kawasan Kemang.

Telah banyak prestasi yang ditorehnya. Namun nama Anniesa baru melejit ketika ia menampilkan 48 koleksi hijab barunya dalam NYFW. Pasalnya, penampilannya itu mengundang banyak pujian dari para pengamat mode dan media internasional seperti majalah fashion ternama, Elle dan Teen Vogue.

Dikutip dari The Jakarta Post, seorang pengamat mode dan kurator dari Global Glam Magazine, Megan Gallhehar, memuji Anniesa karena karyanya yang extraordinary. Ia terpukau dengan cara Anniesa memadukan warna. "Saya tak mengenali sang desainer, tetapi ketika saya melihat koleksinya, saya begitu takjub," tuturnya dari VOA Indonesia.

Anniesa yang merupakan istri dari founder First Travel, Andika Surachman ini tak pernah menyangka desainnya akan disukai banyak kalangan. Ia melakukannya hanya sekedar hobi, lalu berpikir untuk merambah ke arah bisnis. Apalagi jika mengingat kesulitannya bersama suami saat merintis usaha pertama kali.

Sebelum sang suami sukses membuat usaha travel umroh, ia menjalani hidup dengan beragam kesulitan. Dari berjualan pulsa, kemudian burger, dilakoni Anniesa bersama suami selama tiga tahun lamanya. "Dulu saat usiaku baru 19 tahun dan suami yang masih 20 tahun, kami dipaksa untuk berusaha mandiri. Perjalanan mandiri itulah yang bisa dibilang, dipenuhi keringat, air mata. Ya mungkin juga bisa dibilang pengorbanan suatu proses," ujarnya di acara Sarah Sechan.

Kedepan, Anniesa berharap desain hijabnya akan lebih banyak disukai orang, terutama di Indonesia. Ia pula bertekad akan terus mengikuti ajang fashion mancanegara. "Target kami, kami ingin lebih dikenal di Indonesia dan kami ingin terus berpartisipasi di ajang fashion show internasional," pungkasnya dikutip dari laman Tempo Interaktif.

Last modified on Senin, 10 Oktober 2016 12:45

Leave a Comment