Muslimahdaily - Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2020 telah diresmikan pada Rabu (29/10) kemarin. Acara festival ekonomi syariah yang memasuki tahun ke-7 ini diresmikan oleh Presiden Jokowi. Festival kali ini menjadi kegiatan ekonomi syariah internasional secara virtual pertama yang mengintegrasikan seluruh penggerak ekonomi syariah, salah satunya fashion show.
Salah satu penggerak ekonomi syariah ini adalah dengan diadakannya virtual fashion show yang pertama kali dengan tema modest fashion. Trend Modest Fashion atau pakaian ‘sopan’ dan tertutup memperlihatkan kenaikan minat yang sangat pesat dalam beberapa tahun belakangan. Istilah modest fashion sendiri tidak tanya digunakan untuk muslimah lho, namun juga digunakan untuk fashion yang menutupi lekuk tubuh atau tidak menonjolkan bentuk tubuh.
Indonesia sebagai salah satu negara dengan jumlah muslim terbesar di dunia, memiliki kebutuhan terhadap pakaian modest yang sangat tinggi. Akan tetapi hal tersebut tidak diimbangi dengan kesadaran dan edukasi mengenai pakaian yang berkelanjutan. Di balik geliat industri fashion tersebut, terdapat masalah besar di belakangnya yaitu limbah fashion yang perlu mendapatkan perhatian lebih.
Di hari kedua penyelenggaraannya, Designer Lina Purnama memaparkan konsep virtual fashion shownya dengan berani menampilkan modest fashion daerah, yaitu Bukittinggi. Ia mengatakan bukan hanya kain daerah lain saja yang bisa mengembangkan sayapnya, pun juga dengan di daerah lahirnya butik La Linda ini. La Linda Boutique adalah salah satu penggiat fashion yang berasal dari Bukittinggi.
La Linda Boutique mengusung Baju Kurung khas Bukittinggi dalam ISEF 2020. Ini merupakan pakaian khas yang biasa ditemui di daerah Sumatera Barat. Trend Modest Fashion sudah berlaku sejak lama di daerah Sumatera Barat karena adatnya yang kental sekali dengan ajaran agama Islam. Konsep La Linda Boutique ini menarik agar semua jenis fashion dalam daerah hingga luar daerah bisa dinikmati lebih dekat oleh semua orang lewat ISEF 2020 ini.
Dalam blog pribadi La Linda Boutique disebutkan, La Linda Boutique Bukittinggi menawarkan pakaian muslim, pakaian pesta gamis dan perlengkapan aksesoris lainnya untuk menambah sempurnanya penampilan seseorang.La Linda menawarkan model-model yang up to date dengan desain yang terbatas supaya baju yang dipasarkan tidak berkesan pasaran.