Cobain Resep Lasagna yang Viral di Tiktok, Nikmat!

Muslimahdaily - Lasagna merupakan salah satu jenis sajian pasta khas Italia yang cara pembuatannya lumayan lama. Untuk kali ini, resep lasagna dari akun Tiktok dengan username @cheekykiddo dibuat seringkas mungkin namun tetap tidak menghilangkan rasa asli dari lasagna itu sendiri. Terdiri dari saus ragu yang isiannya daging, dan saus béchamel yang merupakan saus khas masakan Prancis.

Video tutorial membuat lasagna dari akun tersebut hingga kini telah ditonton oleh 5,2 juta pengguna media sosial Tiktok.

Tertarik untuk memasaknya? Yuk simak!

Bahan untuk saus ragu

1. Bawang putih 4 siung
2. Bawang Bombay 1
3. Cabe keriting 2
4. Wortel 1
5. Daging sapi giling 400 gr
6. Tomat 8bh
7. Daun salam 3 lembar
8. Garam 2,5 sdt
9. Gula 2,5 sdt
10. Lada hitam 1sdt
11. Cuka 2 sdt
12. Saus tomat 2 sdm

Saus bachamel

1. 200 gr keju parmesan
2. 200 gr keju mozzarella (bisa diganti cheddar atau quick melt)
3. 5 bh jamur
4. Mentega 2,5 sdm
5. Terigu 2,5 sdm
6. Susu full cream 1 L
7. Garam 1,5 sdt
8. Lada hitam 1 sdt
9. Pala ½ sdt
10. Garlic powder ½ sdt
11. Keju parmesan segenggam

Cara pemembuatan saus ragu/daging

1. Potong dan iris-iris bawang dan cabai sampai kecoklatan

2. Masukkan daging giling sampai setengah matang

3. Masukkan wortel, tomat

4. Lalu masukkan air ½ liter dan tambahkan saus tomat

5. Masukkan garam, gula, lada hitam, cuka dan daun salam secukupnya

6. Lalu biarkan mendidih dan tunggu hingga satu jam dengan api kecil

Cara pembuatan saus béchamel

1. Panaskan mentega, lalu masukkan terigu aduk hingga rata

2. Masukkan susu sedikit demi sedikit agar tidak menggumpal

3. Masukkan garam, lada, pala

4. Masukkan jamur hingga mendidih

5. Tambahkan keju parmesan sampai kental

Cara pembuatan lasagna

1. Sediakan loyang anti panas karena nanti akan dipanggang

2. Layer pertama, lumuri loyang dengan saus ragu

3. Layer kedua, lasagna instan

4. Layer ketiga, saus béchamel dan keju mozzarella yang udah diparut

5. Repeat sampai penuh

6. Tutup pakai aluminium foil

7. Panggang sampai meleleh dan kejunya berubah kecoklatan

8. Lasagna siap dinikmati

Selamat mencoba Sahabat Muslimah!

Add comment

Submit