Muslimahdaily - Awal tahun 2020, netizen ramai membicarakan resep kopi susu dari Korea bernama es kopi dalgona. Tak kehabisan ide, Youtuber tasyi Tasyi Athasyia, mencoba membuat resep es kopi buatannya sendiri. Masih menggunakan kopi Nescafe, resepnya yang satu ini cukup mudah dibuat dengan bahan-bahan yang juga mudah didapatkan. Gimana sih resep kopi ala Tasyi ini? Intip yuk!
Bahan-bahan:
Kopi nescafe classic
1 pack agar-agar atau jelly
Gula pasir
500 ml air
100 ml susu
200 gr mentega
1,5 sdm gula merah
Resep coffee jelly:
1. Siapkan panci/wajan, masukkan 2sdm nescafe classic
2. 1 pack agar-agar atau jelly (plain)
3. 3 sdm gula pasir
4. Aduk semua, lalu tambahkan 500ml air aduk kembali sampai tercampur rata
5. Nyalakan kompor dan aduk hingga mendidih
6. Setelah matang, lalu diamkan sebentar
7. Siapkan wadah dan tuang jellynya
8. Setelah terbentuk jellynya, potong kotak-kotak
Resep caramel sauce:
1. Siapkan panci, masukkan gula 200gr
2. Masukkan air 125ml
3. Nyalakan kompor, dan tunggu sampai berwarna kecoklatan
4. Setelah kecoklatan, masukkan susu 100ml aduk hingga rata
5. Masukkan mentega 200gr
6. Tuang dalam wadah dan tunggu hingga hingga mendingin
Resep kopi:
1. Sediakan botol shaker
2. Masukkan 1sdm nescafe classic
3. Masukkan 1,5sdm gula merah
4. Tambahkan 100ml air
5. Kocok hingga membentuk foam (busa)
Penyajian Ice coffee frappe jelly caramel:
1. Sediakan gelas
2. Dripping caramel sauce di sekitar pinggiran gelas hingga ke dasar gelas
3. Tambahkan coffee jelly secukupnya
4. Masukkan es batu
5. Tambahkan susu secukupnya
6. Masukkan kopi foam tadi untuk topping
7. Ice coffee frappe jelly caramel siap untuk di sruput!!!
Waah sangat mudah bukan? Kamu bisa mencicipi kopi ala cafe ini sepuasnya dari dapur sendiri, lho. Selamat mencoba!