Bekasi Islamic Economic Forum Adakan Seminar Ekonomi Syariah 2020

Muslimahdaily - Bekasi Islamic Economic Forum mengadakan sebuah agenda tentang ekonomi syariah di daerah kota Bekasi. Acara yang digelar oleh organisasi yang terdiri dari mahasiswa dan mahasiswi STEI SEBI ini, dimulai dari tanggal 16 Januari 2020 yang diawali dengan diadakannya sosialisasi kepada para siswa/i SMA/Sederajat yang ada di Kota dan Kabupaten Bekasi.

Acara yang dimulai pukul 08;00 WIB ini, disambut dengan begitu baik. Para peserta seminar sebagaian besar datang lebih awal dari waktu yang telah di tentukan. Peserta terdiri dari para Siswa/i yang sekolahnya mendapatkan jadwal sosialisasi, tentunya bersama dengan kedua orang tua mereka. Serta masyarakat umum yang ingin mengetahui tentang perekonomian yang ada di Indonesia khususnya pada bidang ekonomi Syaraih.

Diawali dengan pembacaan sari ilawah oleh perwakilan panitia mengenai ayat tentang riba. Sebagaimana materi yang akan dibawakan oleh key note Speech pada agenda ini. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari ketua kegiatan seminar ini Fatan Rafiuddin yang menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya di lakukan tahun ini saja, acara yang sudah di lakukan dari tahun ketahun ini mudah mudahan dapat membantu syiar ekonomi syariah khususnya di daerah Bekasi ini.

Masuk ke acara inti yaitu materi yang di bawakan oleh Ust. Nur s. Buchori SE,SP.d,M.Si. dengan dipandu oleh Saudara Kiki Ginanjar sebagai moderatornya. Pembahasan dimulai dari QS. Al Qasas;28/88. Bagaimana pada ayat ini Islam mengajarkan muamalah kepada para ummatnya. Muamalah sendiri adalah interaksi. Interaksi ini bersifat umum. Interaksi kepada rabb sang pencipta ataupun interaksi kepada sesama manusia. Dalam interaksi sesama manusia pun memiliki cabang, dan di antara cabang cabang tersebut adalah dalam bidang ekonomi.

Beliau melanjutkan bahwa Islam membangun ekonomi nya dengan satu tujuan, yaitu agar mencapai sebuah falah (kesejahteraan dunia dan akhirat) yang mana falah tersebut di dasari oleh 3 pilar utama yaitu ; (1) Adil, (2) At Tawwazun, (3) Al Mashlahah. Dari ketiga ini lah kita ketahui bahwasanya riba adalah sesuatu yang di larang oleh allah, karena riba melanggar ke 3 point ini.

Sebelum dilanjut ke sesi selanjutnya, guest star dari El Jihad Voice membawakan 2 lagu. Setelah itu di anjut dengan sharing motivation yang dibawakan oleh Martias Samsudin, dipandu oleh Muhammad Hafidh selaku moderator dengan bahasan mengenai sejarah dan seluk beluk memulai bisnis. Di dalamnya bang martia berpesan agar jiwa muda mendobrak rasa takutnya untuk dapat memulai berbisnis

Acara pun akhirnya berakhir pada pukul 11.30 yang ditutup dengan lagu penutup yang dibawakan oleh Guest star. Kemudian dilanjut dengan Test Beasiswa yang di adakan oleh STEI SEBI selepas acara berlangsung.

Add comment

Submit