Muslimahdaily - Seorang dokter muslim asal Kashmir bernama Noor Ul Owase Jeelani, ikut serta dalam tim dokter yang mengoperasi bayi Israel kembar siam dengan kepala menyatu. Bayi perempuan tersebut lahir pada bulan Agustus tahun lalu di rumah sakit Israel dalam kondisi yang disebut kembar craniopagus. Apa itu kembar craniopagus? Bayi kembar craniopagus terhubung dengan posisi saling membelakangi, tepatnya di atas atau samping kepala. Kembar jenis ini berbagi sebagian tulang tengkorak, namun biasanya kedua bayi memiliki otaknya masing-masing.

Alhamdulillah sekarang bayi-bayi itu pun dapat kembali hidup normal dan bisa melanjutkan hidup.

“Momen ini sangat istimewa ketika kedua orang tua bayi kembar siam tersebut tersenyum bahagia,” kata Jeelani kepada Times of Israel dilansir dari CNN Indonesia.

Ia mengatakan bahwa dirinya ikut dalam tim dokter adalah untuk menyelamatkan nyawa. "Seperti yang saya katakan sepanjang hidup saya, semua anak adalah sama, apa pun warna kulit atau agamanya," kata Jeelani.

"Perbedaan itu buatan manusia. Seorang anak adalah seorang anak. Dari sudut pandang dokter, kita semua adalah satu. Operasi pemisahan bayi kembar siam ini diperlukan waktu 12 jam dan melibatkan 50 tenaga medis. Tim dokter memanfaatkan peralatan dan teknologi canggih. Termasuk pemodelan 3D, realitas virtual dan perangkat pemantauan khusus.

Salah satu teknologi yang digunakan adalah model STRATASYS, 3D4OP 3D berdasarkan gambar dari pemindaian MRI, CT, dan angiografi yang mensimulasikan kompleksitas koneksi pembuluh darah, meningen, tulang tengkorak, dan kulit si kembar. Menggunakan model VR yang disebut Teater Bedah, tim dokter juga membuat simulasi prosedur dan membuat perencanaan menggunakan model VR Surgical Theater.

Sebagaimana dilansir Times of Israel, tindakan ini merupakan operasi kembar siam di kepala pertama yang dilakukan tim medis Jeelani di Israel. Sebelumnya Jeelani sudah melakukan empat operasi pemisahan bayi kembar siam.

Mereka merupakan staf dari Pusat Medis Universitas Soroka di Beersheba. Jeelani dan timnya bekerja sama selama berbulan-bulan. Dr. Noor Ul Owase Jeelani, seorang ahli bedah saraf pediatrik di Rumah Sakit Great Ormond Street London. Keterlibatan Jeelani dengan bayi kembar siam Israel dimulai pada tahun 2017, ketika seorang ahli bedah saraf dari Peshawar, Pakistan, memintanya untuk mengoperasi kembar siam identik, Safa dan Marwa yang lahir tiga bulan sebelumnya dari seorang wanita dari pedesaan Pakistan utara.

Dia mengumpulkan uang dari seorang pedagang minyak Pakistan bernama Murtaza Lakhani dan, dengan Dunaway, sehingga berhasil melakukan operasi, setelah ratusan jam persiapan.

Semua Manusia itu Sama

Jeelani menekankan fakta bahwa tim nya itu melakukan operasi guna membantu keluarga Yahudi tersebut. Jeelani mengungkapkan bahwa dunia pengobatan sifatnya universal. Beliau tidak membedakan ras, agama, warna kulit, dan lainnya. Karena seorang anak adalah anak dan semua sama, perbedaan diantara kita dikarenakan dibuat oleh manusia.