Muslimahdaily – Pada Selasa, 27 Juni 2023 lalu, warganet dihebohkan dengan sebuah video di sosial media yang memperlihatkan seorang Ibu melahirkan di dalam pesawat. Kejadian tersebut terjadi pada saat penerbangan Pelita Air (IP208) dengan rute Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Juanda Surabaya pada pukul 14.05 WIB.
Dikabarkan bahwa 30 menit setelah pesawat lepas landas, sang Ibu mendadak mengalami kontraksi. Akan tetapi, pada saat itu ia sedang pergi seorang diri, sehingga tidak memiliki siapapun untuk membantu dirinya. Namun, seorang perempuan berusia 40 tahun menawarkan diri untuk membantu proses persalinannya. Perempuan tersebut bernama Yulia Maria.
Saat itu Yulia sedang dalam perjalanan pulang dari Jakarta setelah menemani anaknya yang baru saja mengikuti acara fashion show. Ketika mendengar kabar darurat dari pramugari, bahwa mereka sedang membutuhkan perawat untuk menolong persalinan Ibu tersebut. Awalnya tidak ada seorangpun yang merespon, hingga pada akhirnya Yulia memberanikan diri dan menitipkan anaknya kepada penumpang di sebelahnya.
Saat itu suasana pesawat tampak tegang namun Yulia berusaha untuk tetap tenang dan juga menenangkan sang Ibu yang akan melahirkan tersebut. Proses persalinan pun berjalan dengan lancar, dengan menggunakan kain mukena milik pramugari untuk membersihkan darah pada tubuh bayi tersebut.
Yulia pun membagikan momen tersebut ke sosial media miliknya dengan caption, “Ya Allah, terima kasih. Momen yang nggak bakal aku lupakan”. Ia juga membagikan video singkat yang memperlihatkan dirinya sedang menggendong anak tersebut.
Terkait peristiwa ini, Agdya Pratami Yogandari selaku VP Corporate Secretary Pelita Air Service mengungkapkan bahwa dari mereka telah menjalankan semua prosedur dan keamanan penerbangan. Setelah diberikan penanganan oleh awak kabin, ada beberapa orang yang turut membantu. Untuk kondisi sang ibu dan anaknya juga aman dan selamat.
Sumber: Diambil dari berbagai sumber