Muslimahdaily - Ramadhan kali ini, anak-anak mendapatkan kesempatan untuk tidak masuk sekolah. Dikarenakan kebijakan pemerintah terkait penyebaran virus corona. Karena hal ini, anak memiliki banyak waktu luang di rumah yang bisa dimanfaatkan dengan baik.
Salah satu kegiatan yang bisa dilakukan anak adalah menonton tayangan yang penuh dengan nilai-nilai kebaikan dan agama Islam. Tentunya yang ramah anak dan mudah dicerna oleh mereka.
Jika di dalam negeri kita punya tayangan animasi Nussa dan Rara, kali ini ada Omar dan Hana yang berasal dari negeri Jiran, Malaysia.
Film kartun ini menceritakan tentang Omar (usia 6 tahun) dan Hana (4 tahun). Mereka kerap bernyanyi di sela-sela aktivitas mereka. Lewat nyanyian bernuansa Islami itu, Omar dan Hana mengajarkan anak banyak hal tentang Islam, mulai dari mengaji, salat, dan doa sehari-hari.
Perwakilan Digital Marketing dari Digital Durian, Fachri Mirza mengatakan, kartun Omar & Hana dirilis di Channel Youtube dalam tiga bahasa, yaitu bahasa Malaysia, bahasa Inggris, dan bahasa Arab. Untuk kartun Omar & Hana Channel Malaysia sendiri, menurut dia, saat ini telah memiliki 2,95 juta subscriber dan sudah ditonton sebanyak 1 miliar lebih.
Di Ramadhan tahun ini, Omar dan Hana berkolaborasi dengan Ulama ternama dari Harare, Zimbabwe yaitu Mufti Ismail Menk. Hal ini disampaikan langsung oleh Ustadz Mufti Menk lewat official akun Instagram-nya. Menampilkan Omar dan Hana juga figur beliau dalam bentuk kartun.
Pada episode pertama, menceritakan pertemuan Omar dan Hana dengan Mufti Menk di sebuah masjid setelah kajian. Selesai kajian, adik kakak ini menghampiri Mufti dan meminta untuk dibacakan cerita tentang kelahiran Nabi Muhammad Shalallahu alaihi wa sallam.
Cerita disampaikan dengan animasi yang sangat menarik dan bahasa yang mudah dicerna anak kecil. Diceritakan mulai dari kelahirannya yang membawa kebahagiaan bagi semua orang sampai status Nabi Muhammad sebagai seorang yatim piatu sejak kecil.
Episode pertama ini diunggah pada channel Omar & Hana Islamic Cartoon dan juga Eman Channel dalam versi bahasa Inggris.
Selain cerita bersama Ustadz Mufti Menk, masih banyak konten Omar dan Hana yang bagus untuk mengajarkan nilai-nilai Islam pada anak dengan cara yang menyenangkan.
Mereka juga seringkali mengunggah konten lagu-lagu Islami berisikan doa sehari hari dan pengungkapan rasa syukur juga cinta pada Allah dan Rasul-Nya.
Selamat Menonton.