7 Buku Ini Perlu Kamu Baca Sebelum Menikah

Muslimahdaily - Pernikahan merupakan janji suci yang pastinya diinginkan setiap orang. Dalam memutuskan untuk menikah, berarti Anda harus siap melewati segala hal yang akan terjadi dalam kehidupan rumah tangga.

Sebelum menikah pastinya Anda akan meminta masukan dari orang yang Anda rasa sudah berpengalaman termasuk orang tua Anda.

Selain mendengar nasihat, Anda juga perlu membaca buku-buku tentang pernikahan agar Anda lebih memahami apa arti rumah tangga yang akan Anda jalani. Apa saja rekomendasinya? Berikut daftarnya...

1.Bekal Pernikahan

Buku karya Syaikh Mahmud Al Mashri ini merupakan buku yang wajib Anda baca sebelum menikah yang berisi tentang tuntunan untuk mempersiapkan pernikahan Islami berdasarkan petunjuk-petunjuk al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam untuk mencapai keluarga yang sakinah, mawaddah dan rahmah yang menjadi dambaan setiap muslim dan muslimah.

Buku ini menjadi panduan terlengkap menjelang pernikahan Anda dan sangat bermanfaat.

2.Bahagianya Merayakan Cinta

Karya Salim A. Fillah ini bisa menjadi pilihan Anda untuk dibaca sebelum menikah. Buku ini mengajarkan konsep menikah yang barakah dan untuk mencapainya harus dilandasi dengan niat dan keyakinan yang besar dengan membawa misi yang mulia.

Selain itu, buku ini juga membahas keindahan pernikahan, susah sedih dalam menjalani pernikahan dan tantangan yang harus dihadapi.

3.Perkawinan Idaman

Syaikh Mahmud Al Mashri menulis buku yaitu Perkawinan Idaman yang berisi prinsip-prinsip pembinaan keluarga secara Islami. Cocok untuk Anda yang ingin meraih sakinah dalam berkeluarga dan memiliki keluarga idaman di bawah naungan ajaran Islam.

4.Rahasia Pengantin Baru

Buku karya Leyla Hana ini merupakan catatan ringan seputar pengantin baru dalam menggapai samara. Dalam buku ini, Leyla Hana mencoba memberikan hal-hal awal yang belum diketahui oleh pengantin baru dan bagaimana menyikapi perbedaan karakter di antara pasangan.

5.Kado Pernikahan Terindah

Dr. Akram Ridha meluncurkan buku ini sebagai pedoman dalam berumah tangga dengan berbicara mengenai empat hal yang sangat special yakni indah dan berkahnya menikah; 9 rahasia keluarga romantis; membangun keluarga kaya dan bahagia; kiat praktis mengatasi masalah rumah tangga. Dengan buku ini diharapkan Anda mampu mengarungi bahtera rumah tangga dengan sakinah, mawaddah, wa rahmah.

6.Jadikan Aku Halal Bagimu

Nikmatnya pacaran setelah menikah menjadi bahasan yang akan dibahas di buku karya Ahmad Rifa’I Rif’an ini. Buku ini memberi pengetahuan tentang persiapan pernikahan secara khusus, singkat dan sederhana. Dibungkus dengan gaya kekinian, buku ini dibahas berdasarkan hadis dan alquran bagi muda-mudi yang berniat menikah atau masih baru menikah.

7.Rumah Tangga

Buku karya Fahd Pahdepie ini menceritakan bahwa dalam berumah tangga tdidak hanya romansa saja namun juga suka duka. Disini bercerita bagaimana Fahd dan Rizqa membangun keluarga, menghadapi tantangan-tantangan, menghadapi kecemasan dan menanamkan benih harapan dan memanen rasa manisnya juga berisi pandangan Fahd mengenai istri, anak-anak, keluarga dan semua yang ia temukan.

Berikut merupakan berbagai pilihan buku yang bisa Anda baca sebelum Anda mulai membina hubungan rumah tangga. Berbagai saran dan pendapat bisa Anda gunakan selama menjalani kehidupan pernikahan. Senang bahagia dan suka duka mengarungi perjalanan pernikahan Anda, namun Anda harus bisa menciptakan kehidupan rumah tangga yang sakinah, mawadah wa rahmah sesuai dengan petunjuk-petunjuk Al-quran dan Sunnah Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam.

Add comment

Submit