Muslimahdaily - Busana muslim kini telah menjadi tren fashion tersendiri di kalangan masyarakat Indonesia, terutama bagi para wanita muslim. Paling tidak itulah yang dirasakan oleh aktris cantik Oki Setiana Dewi. Ibu satu anak ini menganggap busana muslim wanita Indonesia saat ini sudah sangat beragam jenis dan bentuknya dan tak lagi akan dicap sebagai wanita kampungan jika memakai busana muslim dalam beraktivitas.
"Bersyukur sekarang wanita Indonesia banyak yang mengenakan busana muslim. Bila dahulu hanya wanita dewasa dan ibu-ibu saja yang mengenakan busana muslim, kini yang muda pun bisa bergaya dengan busana muslim. Pokoknya busana muslim kini mengikuti trend jadi tidak dianggap kampungan kalau pakai hijab dan busana muslim sekarang," ungkap Oki saat ditemui di Thamrin City, Jakarta Pusat, Sabtu (9/5/2015), dikutip dari laman Beritasatu.
Oki kini merasa lebih leluasa dalam menggunakan busana muslim bersyukur karena semakin kesini busana muslim semakin diterima baik oleh masyarakat.
"Kalau dulu sekitar tahun 2008 saat Oki baru terjun ke dunia entertaiment banyak orang yang aneh dengan Oki yang pakai baju muslim terusan atau orang bilang baju Syar'i, dan dibilang kayak pakai karung. Bahkan sampai ada yang bilang busananya TKI karena baju terusan panjang plus kerudung yang panjang. Tapi sekarang, alhamdulillah baju yang Oki pakai jadi dikenal banyak orang," ujarnya.
Ibu baby maryam tersebut pun bersyukur bahwa tren busana muslim bisa menyaingi tren busana-busana modern lainnya. Bahkan menurutnya banyak muslimah Indonesia yang sekarang lebih bangga mengenakan busana muslim.
"Pokoknya saya sekarang bangga wanita muslim di Indonesia mulai bangga dengan busana muslimnya. Bahkan saat ini produksi busana muslim mampu menyaingi busana-busana wanita yang tengah in di dunia. Itu karena busana muslim mulai banyak ragam dan jenisnya mengikuti pasar dan trend fashion dunia saat ini. Makanya bangga donk jadi wanita muslim yang busananya jadi trend dunia," tutup Oki.