Muslimahdaily - Di Korea bukan hanya Garlic Cheese Bread saja yang sedang tenar, tapi ada roti lain yang tak kalah populernya. Namanya Sweet Potato Bread. Roti yang satu ini sangat unik dikarenakan bentuknya yang menyerupai ubi ungu sesungguhnya. Bahkan, warga di Korea Selatan pun rela berbondong-bondong untuk mengantri di toko yang menjual roti viral ini.
Selain bentuknya yang unik, rasa dan teksturnya yang chewy juga mengunggah selera. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut resepnya dari channel Youtube Korea, Flour n Flower.
Bahan-Bahan (Untuk 6 Potong Roti)
Adonan Roti:
- 140g Tepung Tapioka
- 20g Tepung Ketan
- 20g Gula (1 sdm)
- 1 jumput Garam
- 1 butir Telur (kocok lepas)
- 1 sdm Minyak Sayur
- 1 sdm Corn syrup
- 60g Susu Hangat
- 35g Margarin
- 15g Tepung Terigu
Isian Roti:
- 350g Ubi Ungu/Jalar
- 10g Margarin
- 1 sdm Madu
- 1 sdm Susu Cair
- Bubuk Ubi Ungu
Cara Pembuatan:
Adonan Roti:
1. Campur bahan-bahan kering: 140g tepung tapioka, 20g tepung ketan, 1 sdm gula dan sejumput garam. Kemudian aduk rata
2. Masukan satu butir telur, 1 sdm minyak sayur, 1 sdm corn syrup, dan 60g susu hangat. Aduk hingga merata. Kemudian uleni adonan hingga kalis.
3. Setelah kalis, masukan 35g margarin dan campur hingga merata.
4. Masukan 15g tepung terigu, aduk hingga adonan tidak menempel di tangan.
5. Bungkus adonan dalam plastik dan dinginkan di dalam kulkas selama 30 menit.
Isian Roti:
1. Cuci bersih 350g ubi ungu/jalar kemudian panggang dalam oven di suhu 180 derajat celcius selama 30 menit.
2. Kupas bersih ubi yang sudah dipanggang kemudian haluskan dan campur dengan 10g margarin, 1 sdm madu, dan 1 sdm susu cair.
3. Bentuk isian roti bulat-bulat seberat 50-55g.
Roti Keseluruhan:
1. Keluarkan adonan roti yang sudah dingin dan dibagi rata sebanyak jumlah isian.
2. Bulatkan terlebih dahulu adonan kemudian pipihkan dan masukan isian roti.
3. Setelah dimasukan, bentuk adonan dan isian roti menyerupai ubi setebal kurang lebih 1 cm.
4. Taburkan bubuk ubi ungu di atas alas kemudian gulingkan adonan sampai bubuk menutupi seluruh permukaan adonan. Lakukan untuk semua adonan.
5. Tata di atas loyang dan hiasi permukaan adonan menyerupai ubi dengan memakai tusuk gigi/tusuk satai.
6. Panggang roti pada suhu 160 derajat celcius selama 16 menit
7. Setelah selesai dipanggang, dinginkan, dan siap disajikan
Mudah bukan cara membuatnya? Apakah sahabat muslimah tertarik untuk mencoba?