Muslimahdaily - You are what you eat. Pasti kalian tak asing dengan kalimat satu ini. Tapi memang pada kenyataannya, untuk memiliki tubuh yang sehat sangat tergantung pada apa yang kita makan. Hal itu juga bisa berdampak pada kesehatan kulit salah satunya.
Untuk kamu yang sedang berjuang menyembuhkan jerawat yang ada pada kulit, ada baiknya sebelum mencoba produk skincare kamu juga bisa mulai dari memperbaiki pola makan.
Salah satu makanan sehat yang rendah kalori dengan berbagai manfaat adalah Chia Pudding. Selain mudah cara pembuatannya, manfaat yang dihasilkan juga sangat banyak, seperti membantu menaikkan fiber intake, mengandung omega 3, healthy fat, menstabilkan gula darah agar mengurangi inflamasi pada kulit (jerawat), membantu pencernaan melancarkan BAB, dan bisa membuat kenyang lebih tahan lama.
Penasaran bagaimana cara pembuatannya? Berikut resep lengkapnya ala Youtuber Elaine Hanafi:
Bahan-Bahan:
Rasa Matcha Spirulina
- 2 sdm Chia Seed
- 1 sdm Matcha
- 1 sdt Spirulina (food grade) optional
- 120 ml Susu Low Fat
Rasa Strawberry
- 2 sdm Chia Seed
- 120 ml Susu Low Fat
- 1 sdm Bubuk Stroberi
Rasa Café Latte Mocha
- 2 sdm Chia Seed
- 60 ml Kopi
- 60 ml Susu
- 1 sdt Bubuk Coklat
Rasa Original
- 2 sdm Chia Seed
- 120 ml Susu Low Fat
Cara Membuat:
1. Masukkan 2 sdm chia seed ke wadah.
2. Kemudian campurkan dengan cairan dan rasa yang diinginkan (misal matcha, strawberry, café latte mocha, atau original)
3. Diamkan selama minimal 6 jam dalam kulkas, baru sajikan.
Chia Pudding bisa kalian buat dengan berbagai variasi rasa tapi tetap harus perhatikan kadar gulanya ya, sahabat muslimah. Untuk lebih lengkapnya, bisa kalian lihat langsung di video resep Chia Pudding ala Elaine Hanafi di bawah ini. Selamat mencoba.