Mengenal Serum Wajah dan Manfaatnya Bagi Kecantikan

Muslimahdaily - Dalam dunia kecantikan, serum menjadi salah satu produk paling esensial dari rangkaian perawatan wajah. Serum diaplikasikan setelah membersihkan wajah dan sebelum menggunakan moisturizer atau pelembab.

Serum terdiri atas molekul kecil yang dapat menembus jauh ke dalam kulit dan memberikan kosentrat dengan bahan  aktif yang sangat tinggi. Konsetrat dengan bahan aktif tersebut dapat membuatnya membantu atasi permasalahan kulit seperti kerutan dan garis halus pada wajah.

Melansir dari laman TODAY, biasanya serum tampak bening, berbahan dasar gel atau cair, dan saat diaplikasikan tampak lebih ringan dibandingkan pelembab.

Ahli Kecantikan, Karee Hays mengatakan, serum mampu melembabkan wajah lebih efektif dibandingkan krim wajah. Molekul kecil nya mampu menghidrasi kulithingga yang paling dalam. Berbeda dengan krim wajah pada umumnya yang hanya menghidrasi hingga lapisan atas saja.

“Serum pelembab tidak selalu menggantikan pelembabmu, tetapi dapat meningkatkan efek dari pelemababmu,” ujarnya seperti di laman TODAY.

Apa Manfaat Serum?

Ahli Dermatologi  Dr. Angela J. Lamb menyatakan, secara umum serum mengandung antioksidan dan topikal. Termasuk vitamin A, C, dan E. Serum juga mengandung retinol topical dan kandungan tertentu yang dapat meratakan warna kulit.

“Ketika dilapisi pelemabab di bawahnya, serum bertindak untuk atasi keriput, pigentasi dan kemerahan pada wajah,” tuturnya.

Saat memilih serum yang cocok pada kulit, pilihlah serum yang menghasilkan banyak kandungan botani, antioksidan, dan hidrasi atau air. Hal itu disebabkan, karena serum dapat memberikan dosis nutrisi dengan konsetrant tinggi.

Bagi, sahabat muslimah yang memiliki kulit sensitif tak perlu khawatir saat menggunakan Serum. Bahan yang terkandung dalam Serum sangat mempertimbangkan potensi sensitivitas kulit sebelum mencoba produk baru.

“Bahan aktif dalam serum cenderung lebih terkonsentrasi dan kadang-kadang dapat menyebabkan initasi dan kekeringan pada pemilik kulit sensitive. Jika ingin terhindar dari hal tersebut gunakan pelembab yang leih substansi dari serum,” kata Fran Cook-Bolden, Dokter Ahli Kulit di New York.

Bagaimana penggunaanya?

Umumnya, serum digunakan pada area wajah dan leher sebanyak dua kali sehari, tepatnya pada pagi dan malam hari.

Teteskan serum satu sampai dua tetes dan ratakan pada seluruh wajah. Jangan lupa untuk memberikan serum pada bagian leher. Serum tidak akan bekerja secara efektif jika digunakan secara berlebihan.

Gunakan serum secara benar agar sahabat muslimah mendapatkan manfaat ya secara maksimal. Selamat Mencoba!

Add comment

Submit