Muslimahdaily - Di antara sekian banyak rangkaian skincare, salah satu yang paling penting dan tidak boleh terlupakan adalah mengaplikasikan sunscreen.
Sunscreen berguna untuk melindungi kulit wajah dari bahaya sinar UV dari sinar matahari. Sinar ini dapat menyebakab kulit terbakar hingga penyakit kanker kulit, lho.
Oleh karena itu, sunscreen penting untuk diaplikasikan secara berkala tiap 2 jam sekali. Saking pentingnya, bahkan sunscreen tetap harus digunakan walau hanya di rumah saja.
Namun, di balik manfaatnya, sunscreen ternyata dapat menyebabkan munculnya white cast. Hal tersebut lantaran sering kali kita salah memilih sunscreen.
Nah agar tidak muncul white cast, berikut beberapa tips untuk Sahabat Muslimah. Dilansir dari laman HerStory, yuk simak!
Penyebab white cast
White cast merupaan lapisan putih di atas kulit wajah yang ditinggalkan sunscreen. Munculnya white cast ini dikarenakan sunscreen yang memantulkan sinar UV dari kulit. White cast dapat terlihat saat seseorang mengambil gambar menggunakan kamera dan flash. Hasil foto bisanya menampakkan seolah-lah orang tersebut memakan bedak yang sangat tebal.
Bagaimana mencegah white cast
White cast sebenarnya dapat dicegah setidaknya dengan dua cara. Pertama, gunakan sunscreen yang tipis dan merata di kulit wajah. Namun, sunscreen tetap harus diaplikasikan minimal 2 jari untuk proteksi yang maksimal.
Kedua, pilih sunscreen dengan formula yang ringan dan cepat menyerap. Pilih juga sunscreen yang friendly makeup agar riasan wajah tetap tahan lama. Jangan lupa juga menggunakan sunscreen secara berkala tiap 2 jam sekali.
Pilih sunscreen yang mengandung L-Carnitine Oil Control
L-Carnitine oil control akan membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah. Kandungan ini sangat cocok bagi Sahabat Muslimah yang memiliki tipe wajah berminyak. Sehingga secara tidak langsung juga akan mencegah muncuhnya white cast.
Hindari kandungan comedgenic dan acnegenic dalam sunscreen
Selain mencegah munculnya white cast, hindari sunscreen yang mengandung bahan-bahan comedogenic dan acnegic dalam sunscreen. Hal ini untuk mencegah munculnya komedo dan jerawat setelah pemakaian.
Pilih produk dengan instant glowing
Tak sedikit sunscreen yang menyebabkan wajah kusam setelah dipakai. Nah, agar tidak terjadi demikian, pilihlah produk yang memberikan instant glowing makeup finishing yang diperkaya Aura Booster dan Vitamin E yang membantu kulit wajah tampak cerah.
Nah, itu tadi beberap tips memilih sunscreen agar tidak menyebabkan white cast dan kusam. Semoga bermanfaat!