4 Tips Mengaplikasikan Foundation Cair pada Wajah Agar Tahan Lama

Muslimahdaily - Sahabat Muslimah, apakah kamu sering menggunakan foundation ketika berdandan? Jika iya, pasti sebelum membeli suatu foundation, kamu akan mengoleskannya terlebih dahulu di punggung tangan untuk menyesuaikannya dengan warna kulit. Foundation memang paling sering digunakan sebagai alas bedak karena mampu manyamakan warna kulit dan memiliki tone serta jenis yang beragam.

Foundation cair merupakan salah satu jenis yang paling banyak digunakan sebagai alas bedak sebelum mengaplikasikan jenis make up lainnya. Namun, ternyata foundation cair adalah jenis yang paling sulit untuk diaplikasikan pada wajah, lho Sahabat Muslimah.

Lantas, bagaimana sih cara mengaplikasikan foundation cair yang tepat? Yuk simak rangkuman Muslimahdaily yang dikutip dari pengalaman Matin dan Anton Khachaturian sebagai penata rias selebriti pada laman Byrdie.com berikut ini.

1. Menggunakan foundation dengan spons

Sahabat Muslimah bisa menggunakan spons untuk mengaplikasikan foundation, salah satunya dengan jenis beauty blender klasik. Beauty blender dirancang untuk memberikan hasil akhir yang mudah dan ringan seperti airbrush. Saat menggunakan teknik aplikasi ini, pastikan kamu sudah membasahi spons terlebih dahulu.

Ini adalah kunci untuk hasil yang merata dan meminimalkan penyerapan produk. Foundation tidak harus diterapkan untuk menutupi seluruh wajah, alangkah baiknya kamu menerapkannya secara strategis untuk meratakan dan mencerahkan warna kulit.

2. Menggunakan foundation dengan jari

Pasti sebagian besar orang lebih sering menggunakan jari daripada alat kecantikan lain. Baik dalam mengusap krim perona pipi (blush-on), menepuk lipstik pada bibir, atau mengaplikasikan foundation cair. Namun, jangan khawatir karena jari dapat menghangatkan produk dan memberikan hasil akhir yang lebih alami, lho.

Menggunakan jari untuk mengaplikasikan foundation mungkin akan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk meratakan dan menghaluskannya.

Nah, jangan lupa pastikan terlebih dahulu jari kamu sudah bersih, ya Sahabat Muslimah. Kamu harus mencuci tangan setiap selesai menggunakan make up karena hal ini akan menghindari transfer warna sekaligus menjauhkan kuman dan kotoran lain yang ada di tangan.

3. Menggunakan foundation dengan kuas

Saat menggunakan kuas, penting untuk memilih sikat dengan bulu sintetis. Bulu-bulu alami bisa sedikit berpori dan artinya bulu tersebut dapat menyerap sebagian besar produk. Bulu sintetis akan menjaga alas bedak cair pada kulit kamu.

Untuk jenis kuas, kamu bisa menggunakan kuas berbulu sintesis seperti kuas blush-on karena hal ini bisa membantu kamu untuk mendapatkan hasil yang sangat halus, hampir seperti airbrush.

4. Metode finishing

Metode apapun yang kamu pilih, jangan lupa memulainya dengan primer untuk meratakan tekstur kulit kamu. Dahi misalnya, biasanya lebih berminyak daripada pipi, jadi foundation akan terlihat berbeda di berbagai area wajah jika kamu tidak menggunakan primer.

Foundation juga tidak boleh diaplikasikan seperti pelembab. Jika kamu ingin foundation terlihat natural, maka gunakan foundation di tempat yang kamu butuhkan daripada mengaplikasikannya ke seluruh wajah.

Aturan ini juga berlaku untuk pengaplikasian bedak, jika kamu memiliki kulit berminyak, gunakanlah bedak di seluruh area wajah.

Itulah tips mengaplikasikan foundation cair ala penata rias selebriti, apapun metode yang dipilih tetap pastikan keamanan dan kebersihan dari peralatan make up yang akan Sahabat Muslimah gunakan, ya.

Add comment

Submit