Ke Pantai Tak Harus Membuka Aurat Ini Tipsnya

Muslimahdaily - Menjelang weekend dan libur panjang adalah saat semua orang untuk meninggalkan kota berlibur kemana saja. Ada yang ke gunung, ke bangunan kuno bersejarah, ke mall, dan yang menjadi favorit adalah pantai. Ketahuilah, liburan adalah cara seseorang me-refresh otaknya agar tidak stress menghadapi rutinitas pekerjaan maupun kuliah. Tak terkecuali kaum muslimah.

Memilih liburan ke pantai bagi kaum muslimah sebetulnya tidaklah sulit, karena ke pantai tidak harus tampil seksi dengan bikini dan rok mini. Sebagai seorang muslimah yang berhijab, tentu tak ingin ketika di pantai bermain air dan terkena angin yang membadai itu tubuhnya yang indah dikonsumsi oleh mereka yang tidak halal. Simak tipsnya berikut:

Gunakan Pakaian dengan Nuansa Cerah

Ke pantai memakai baju hitam? Sepertinya hanya orang yang jarang ke pantai yang melakukan hal tersebut. Pakaian berwarna hitam menyerap panas sehingga di tengah terik matahari dan pantai yang sebegitu terbukanya justru akan membuat seseorang kepanasan.

Jangan pula memilih warna putih untuk ke pantai dan bermain air. Warna putih jika terkena air akan menjadi transparan sehingga apa yang tersembunyi di balik baju warna putih akan dengan mudah terlihat. Pakailah baju warna cerah dengan nuansa lembut. Warna baju yang terlalu mencolok akan memantulkan cahaya matahari.

Pakai Jilbab Instan

Memilih jilbab untuk dipakai ke pantai tidak harus seribet saat menghadiri acara formal yang mengharuskan tusuk jarum sana sini dan cepol yang aduhai seperti nasi tumpeng. Islam itu sederhana, saat ke pantai pakailah jilbab yang mudah dipakai dan tidak mudah copot saat bermain-main.

Supaya tidak berat saat terkena air, pilihlah jilbab berbahan katun yang menyerap keringat dan mudah kering saat terkena air. Pastikan juga angin yang kencang tidak mengganggu jilbab saat dipakai.

Pakai Pakaian Berbahan Katun Yang Menyerap Keringat

Tak hanya jilbab yang harus aman saat dipakai, baju dan rok atau celana pun sama. Karena pakaian yang terkena air akan menjadi berat, maka memilih pakaian berbahan katun adalah tepat. Bahan katun ynag tipis dan menyerap keringat itu juga mudah kering saat terhempas kencangnya angin pantai.

Lagipula, cuaca di pantai itu tidak sesejuk ketika berada di gunung. Panasnya pantai yang sanggup membuat kulit gosong itu juga akan memproduksi keringat berlebih. Dengan menggunakan kain katun saat ke pantai, seseorang yang ingin liburannya aman tidak perlu mandi keringat pada baju yang dikenakan.

Gunakan Baju Yang Tidak Ketat

Menggunakan baju ketat dan menonjolkan lekuk tubuh adalah dilarang dalam Islam. Allah juga menlaknat wanita yang berbaju tapi telanjang. Bermain ke pantai tidak lantas menjadi alasan untuk melegalkan memakai baju ketat. Oleh karenanya, hindari memakai pakaian ketat dan ganti dengan pakaian longgar yang sudah banyak terjual dengan model yang trendy.

Gunakan Tank Top Dan Legging

Sebelum mengenakan pakaian luar, gunakan tank top sebagai tameng apabila pakaian luar menjadi transparan saat terkena air, lekuk tubuh tidak langsung kelihatan. Jika berkeinginan untuk menggunakan rok saat ke pantai, gunakan juga legging. Saat rok seorang muslimah tanpa sengaja terangkat oleh kencangnya angin, kaki tidak akan langsung terlihat.

Gunakan Topi Pantai Dan Kacamata Hitam

Saat ke pantai adalah saat dimana seseorang rela kulitnya gosong terkena sengatan matahari. Sedangkan dengan menggunakan sunblock tidak terlalu berefek dan kadang tidak cocok untuk kulit. Gunakan saja topi pantai yang lebar yang dapat melindungi muka dari sengatan langsung sang surya. Tak perlu membawa jauh-jauh dari rumah, di tempat wisata tersedia banyak.

Selain itu gunakan juga kacamata hitam supaya pupil tidak terlalu mengecil menyaring cahaya yang masuk. Tak perlu hitam pekat, yang penting mampu menangkal sinar UV. Sinar ultraviolet yang berwarna biru keunguan itu dapat dinetralisir dengan menggunakan kacamata justru yang berwarna kuning kecokelatan.

Pakai Baju Renang Muslimah

Nah, cara ini juga dapat diaplikasikan jika ingin berenang di pantai tanpa membasahi baju yang memang tidak digunakan untuk berenang dan bermain air. Di toko alat renang juga sudah banyak yang menjual pakaian renang muslimah. Sehingga seseorang dapat berenang dengan menggunakan hijab dan tetap modis.

Add comment

Submit