Muslimahdaily - Berawal sebagai peserta kajian intensif muslimah (KIM) yang diisi oleh Ummu Sajjad, terbentuklah Komunitas Kawan Sejalan di tahun 2018. Begitu banyaknya remaja saat ini yang jauh dari nilai-nilai Islam dalam kehidupannya, membuat peserta KIM menjadi prihatin dan memutuskan untuk membuat sebuah wadah supaya mereka bisa mengenal Islam lebih jauh dengan cara yang asyik dan nyaman.
“Kita ingin menjadi sebuah tempat yang bisa memperkenalkan Islam dan menginspirasi umat untuk hidup dalam aturan Islam terutama muslimah. Kita juga memiliki misi untuk membentuk tsaqofah Islamiyah,” ungkap Riesta, salah satu pengurus saat di wawancara oleh Muslimahdaily.
Komunitas yang berpusat di Bogor ini dikhususkan bagi para muslimah karena memang di Bogor sendiri belum begitu banyak komunitas yang terbentuk hanya bagi muslimah.
Kawan Sejalan banyak mengadakan kajian-kajian umum. Bukan hanya kajian saja, tetapi mereka juga memfokuskan pembentukan life skill yang sangat dibutuhkan oleh muslimah.
Untuk kajian sendiri segmentasi peserta Kawan Sejalan memang bergeser lebih ke usia kisaran 25-40 tahun. Tetapi program yang dikhusukan untuk pelajar baik tingkat SMP maupun SMA juga pernah dilaksanakan.
Program Sosial Menabung
Terdapat program rutin yang dijalankan oleh komunitas Kawan Sejalan yang dinamakan Sosial Menabung. Target program ini sendiri diperuntukkan kepada para pejuang keluarga yang sudah harus bekerja di pagi hari.
“Terkadang mereka belum sempat makan pagi sementara mereka harus ikhtiar menjemput rejeki. Untuk sumbernya pun berasal dari donasi para Kawan Baik,” jelas Riesta.
Untuk pendistribusiannya sendiri dilakukan di pekan pertama setiap bulannya. Kegiatan ini disiapkan secara prasmanan sementara info detail tempat dan lainnya diinfokan di akun Instagram Kawan Sejalan, hingga yang lain juga bisa ikut datang.
Kawan Sejalan sendiri belum memiliki sistem member, maka dari itu semua peserta yang pernah mengikuti kajian-kajian yang diadakan baik offline maupun online dan para pengikut Instagram Kawan Sejalan termasuk anggota.
Kedepannya, Kawan Sejalan akan mengadakan program lainnya selain kajian online dan karena di masa pandemi ini semua kegiatan offline dijadwal ulang. Semua detail kegiatan mendatang pun akan disebarkan lewat akun instagram @kawan.sejalann
Terakhir, Ummu Sajjad memberikan pesan kepada para muslimah di luar sana mengenai penerapan Islam dalam kehidupan sehari-hati dari sisi manapun.
“Sudah saatnya kita menerapkan Islam dalam kehidupan kita karena kebahagiaan yang abadi bukan di dunia dan tugas kita termasuk Kawan Sejalan mengedukasi para remaja untuk terus tunduk pada aturan Allah,” tuturnya.