Hijabers Community Selenggarakan HC Day 2017

Muslimahdaily - Melanjutkan kesuksesan dan antusiasme selama empat tahun berturut-turut. Sabtu lalu Hijabers Community kembali menggelar acara tahunan yang biasa dikenal dengan Hijab Day. Tanpa mengubah identitas dan konsep acara, tahun ini Hijab Day berganti nama menjadi Hijabers Community Day. Perubahan ini dilatarbelakangi oleh keinginan komite untuk memberi ciri khas dan trademark tersendiri bagi acara tahunan tersebut, mengingat penggunaan nama “Hijab Day” yang telah begitu umum digunakan diluar komunitas ini.

Kurang lebih 5,000 pengunjung memadati lokasi The Hall Senayan City untuk berpartisipasi dalam Hijabers Community Day tahun ini mengangkat tema “The Grateful Project”. Pemilihan tema berangkat dari besarnya rasa syukur kepada Allah SWT atas kemampuan dan kesempatan yang telah diberikan untuk para muslimah, sehingga rasa syukur tersebut diwujudkan dalam bentuk beragam karya cipta, peningkatan keterampilan, serta berbagi ilmu kepada sesame muslimah agar saling mendukung dalam menambah wawasan dan pengetahuan.

Menambah semaraknya acara, para pengunjung memiliki banyak pilihan untuk berbelanja dengan kehadiran 87 tenant bazaar yang berfokus pada produk-produk buatan lokal. Tak lupa pula Hijabers Community mengajak pengunjung untuk partisipasi dalam gerakan sedekah bersama Aksi Cepat Tanggap (ACT) untuk dua program sekaligus. Pertama, program kapal kemanusiaan yang akan membantu di Somalia. Dalam hal ini pengunjung dihimbau mengumpulkan beras sebanyak-banyaknya di kolam beras yang tersedia di lokasi Hijabers Community Day.

Beras tersebut nantinya akan dikumpulkan oleh tim ACT untuk diangkut oleh kapal kemanusiaan kemudian disalurkan ke saudara-saudara kita di Somalia. Kedua,program wakaf sumur HC untuk daerah kering di Indonesia. Pembangunan sumur HC yang memiliki target dana terkumpul sebesar Rp25.000.000 ini nantinya akan direalisasikan di titik-titik yang membutuhkan sumber air bersih.

Hadirnya acara tahunan dari Hijabers Community seperti ini pada dasarnya bertujuan untuk menjadi ajang silaturrahim dan menggali ilmu seluas-luasnya yang besar bagi para muslimah di Indonesia. Dapat terlihat dari rangkuman rangkaian kegiatan di atas bahwa Hijabers Community berusaha untuk mengajak para anggotanya agar senantiasa menjaga keseimbangan usaha baik untuk dunia maupun untuk akhirat kelak.

Add comment

Submit