Muslimahdaily - Setelah muncul kabar dua orang terkonfirmasi virus corona di Depok, sejumlah operator moda transportasi melakukan baragam upaya dan kebijakan baru. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus di ruang publik.
Seperti dilansir dari Antara, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) telah melakukan berbagai kegiatan sosialisasi dan antisipasi penyebaran virus corona di sejumlah stasiun. Kegiatan ini meliputi seperti sosialiasi dan edukasi mengenai tata cara mencuci tangan.
Upaya pencegahan juga termasuk membagikan masker gratis kepada pengguna jasa KRL pada awal dan pertengahan Februari lalu di 80 stasiun, termasuk Stasiun Tanah Abang, Duri, dan Bekasi Timur.
Selain itu, sebelum dan sesudah beroperasi, kereta juga secara rutin dicuci menggunakan disinfektan. PT KCI juga menyiapkan petugas ON Train Cleanign (OTC) yang secara rutin menjaga kebersihan di dalam perjalanan KRL.
VP Coorporate Communication PT KCI Anne Purba, mengatakan pihaknya mengimbau pengguna KRL untuk menjaga kebersihan dan lingkungan serta menggunakan masker saat sedang flu, batuk, atau masa penyembuhan. Pengguna jasa yang memiliki keluhan kesehatan juga dapat mengunjungi pos kesehatan yang tersebar di 30 stasiun.
Tak jauh berbeda dari upaya yang dilakukan di KRL. PT MRT Jakarta juga mengeluarkan sejumlah kebijakan demi mencegah penyebaran virus corona di MRT. Selain mengunggah e-poster di media sosial, kegiatan sosialiasi dan edukasi di lakukan di lingkungan stasiun.
Staff Stasiun MRT juga akan melakukan pemeriksaan suhu badan penumpang dalam waktu dekat. Pemeriksaan tersebut akan dilakukan di tiap area pintu masuk stasiun.
“Bagi penumpang yang menunjukkan gejalan demam tinggi tidak diperbolehkan masuk ke area stasiun MRT Jakarta,” ujar Coorporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta, Muhammad Kamaluddin, seperti dilansir dari Antara, Selasa (3/3).