Muslimahdaily - Untuk pertama kalinya, Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) akan memiliki pilot pesawat tempur perempuan. Dengan dilantikanya Letda Pnb Ajeng Tresna Dwi Wijayanti, S.tr. (han). pada hari ini, Senin (18/5), TNI AU resmi memiliki penerbang pesawat tempur perempuan pertama mereka.

Ajeng merupakan putri pasangan Kolonel Sus Prayitno dan Wiwi Sundari. Melansir laman Kumparan, perwira kelahiran Jakarta, 25 September 1995 ini adalah lulusan AAU tahun 2018 yang akan memulai pengabdiannya di Skadron Udara 15 Wing Udara 3 Lanud Iswahjudi Magetan. Nantinya Ajeng akan mengoperasikan pesawat tempur T50i Golden Eagle.

Melalui Kasubdispenum Dispenau Kolonel Sus Muhammad Yuris, Ajeng mengungkapkan bahwa ia memang memiliki tekad yang bulat untuk menjadi fighter. Keinginannya yang kuat juga turut dioengaruhi oleh motivasi yang diberikan oleh para instrukturnya.

“Saya hanya menjalani dengan serius dan menikmati semua tahapan latihan terbang hingga akhir. Para instruktur menyemangati saya agar bisa menjadi fighter dan sekarang hal tersebut terwujud,” ungkap Ajeng.

Kini Ajeng menjadi motivasi dan pioner bagi junironya. Ia telah membuktikan bahwa perempuan bisa jadi penerbang pesawat tempur yang sama baikknya dengan penerbang pria.

Selain melantik Letda Pnb Ajeng, Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna juga akan melantik 42 perwira TNI AU pada upacara Wisuda SiIswa Sekolah Penerbang (Sekbang) Angkatan ke-97 atau wingday.

Upacara tersebut akan berlangsung di dua tempat, yakni di Mabes TNI AU dan di Wisma Adisutjipto di Yogyakarta.

Di Mabes TNI AU, upacara dilakukan dengan menyematkan wing penerbang dan menyerahkan trofi kepada dua lulusan terbaik dan satu perwakilan siswa dari TNI AD. Sementara sisanya akan dilantik di Wisma Adisutjipto melalui video jarak jauh.