MuslimahDaily – Reyhan Muhammad Hatta, murid kelas 12 SMA Cikal Amri Setu berhasil mengharumkan Indonesia dengan meraih prestasi di ajang kompetisi ekonomi internasional, IEOX (International Economics Olympiad Winter Challenge) yang diselenggarakan oleh International Economics Olympiad 2023.
Ia berhasil meraih medali perunggu di kompetisi ekonomi internasional yang diikuti oleh 66 negara, termasuk Indonesia, dan berhasil mengalahkan 1.600 pelajar dunia untuk menjalankan 3 rangkaian kompetisi ekonomi.
Meraih medali perunggu di kompetisi kali ini, membuat Hatta terkejut. Pasalnya, ia tidak berekspetasi tinggi mengingat IEOX adalah kompetisi internasional pertama yang ia ikuti.
Tidak berhenti disitu saja, Hatta akan mengikuti seleksi kompetisi International Economics Olympiad di Yunani.
Hatta mengungkapkan bahwa hanya ada 5 delegasi saja yang mewakili Indonesia dalam ajang International Economics Olympiad dan saat ini ia sedang tengah mengikuti sesi rangkaian seleksinya.
“Untuk cakupannya sendiri dibanding IEOX, IEO itu lebih ketat, di mana untuk tahun lalu saja hanya ada 41 tim dari 40 negara yang mengikuti IEO. Tetapi bisa dibilang IEO lebih eksklusif karena persyaratannya untuk bisa mengikuti IEO itu harus menjadi medalis olimpiade ekonomi di negara nya terlebih dahulu kemudian juga harus dipilih oleh komite olimpiade ekonomi di negaranya,” ungkap Hatta.
Dalam kompetisi International Economics Olympiad Winter Challenge itu, Hatta menyebutkan ia harus menjalankan 3 tahap rangkaian kompetisi ekonomi.
Tahap pertama adalah membuat ide bisnis secara berkelompok yang terdiri atas 5 orang. Pada tahap pertama ini, Hatta satu kelompok bersama 4 pelajar Indonesia lainnya yang di mana mereka merupakan medalis OSN Bidang Ekonomi Nasional.
Tahap Kedua adalah Hatta menghadapi sebuah kuis ekonomi secara individu.
Dan di tahap ketiga kompetisi, Hatta diharapkan dapat merencanakan literasi keuangan sebuah karakter game oleh tim komite International Economics Olympiad Winter Challenge.