Cerita Haykal Kamil, Pernah Tangani Rasa Insecure Lewat Voice Recorder

Muslimahdaily - Isu kesehatan mental kini menjadi hal yang selalu diperbincangkan oleh masyarakat luas. Baik yang pernah mengalaminya hingga mereka yang hanya menggoreng dari berbagai isu mental illness yang kini menjadi konsumsi publik.

Belakangan ini, isu tersebut sering terdengar dari jagat dunia hiburan baik lokal maupun mancanegara. Sebut saja, mantan personel girlband KARA, Go Hara, yang dikabarkan mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri. Hal tersebut, diisukan akibat depresi yang dialaminya. Tak hanya itu, artis Tanah Air seperi Marshanda dan Ariel Tatum juga pernah mengalami hal serupa dan berniat ingin mengakhiri hidupnya.

Haykal Kamil menganggap isu kesehatan mental ini menarik untuk dibahas. Pasalnya, ia menganggap para pederita yang mengalami gangguan kesehatan mental, tidak terlalu memperlihatkan tanda-tandanya. Bahkan, para penderita malu untuk sekadar mengakui gangguan mental yang dialaminya kepada pskiater.

"Kesehatan mental seharusnya bukan jadi aib buat masyarakat harusnya menjadi salah satu kalau kamu berani berobat ke dokter bilang sakit DBD harusnya kamu juga ke psikiater untuk bilang kamu kelainan mental. Jadi harusnya tuh bukan suatu aib yang harus ditutupi," ujarnya saat ditmui dibilangan Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Suami dari Thantri Namirah ini, juga pernah mengalami masa insecure pada dirinya. Ia mengaku, saat mengalami masa-masa tersebut, ia kerap berkeluh-kesah pada sang Khaliq. Selain itu, ia juga kerap mencurahkan isi hatinya kepada teman dekatnya, meskipun ia mengaku tidak ada solusi yang diberikan usai ia bercerita. Menurutnya, orang yang tengah mengalami depresi hanyalah butuh di dengar. Hal tersebut, setidaknya membuat perasaan sedikit lebih lega.

"Ketika aku ada masalah dengan kehidupan, Kalo itu (mengadu sama Allah) aku rasa belum bisa menyelesaikan biasanya aku selalu cerita sih tentang apa yg aku alamin sengganya bisa rilis gitu bisa lebih lega walaupun kadang kadang orang yang kita ceritain juga enggak ngasih solusi apa-apa tapi at least release aja yang penting didengerin. Mungkin itu juga banyak yang dibutuhkan sama orang-orang yang puya masalah dengan kesehatan mental," tambah Haykal.

Uniknya, ia juga pernah mengatasi hal tersebut dengan berbicara pada diri sendiri. Bukan berbicara di depan kaca seperti yang dibayangkan. Melainkan, berbicara dan merekam semua keluh kesahnya lewat perekam suara atau voice recorder dan akan didengarnya kembali pada lain waktu.

Kebiasan tersebut berlangsung sejak Haykal duduk dibangku SMA hingga jenjang perguruan tinggi. Haykal mengaku, kebiasaan tersebut ia dapati saat memerankan sebuah tokoh dalam suatu sinetron.

"Jadi aku ngomong ke diri aku sendiri, ini sebenernya aku belajar dari karakter yang pernah aku mainkan dalam salah satu sinetron. Jadi ceritanya dia punya sakit kanker dan dia udah pengen meninggal, salah satu treatment dia karna enggak punya temen akhirnya dia selalu cerita ke diri sendiri lewat voice recorder gitu. Terus aku main peran itu selama satu tahun lebih, tapi setelah aku peranin hal itu, ketika aku punya masalah dan enggak punya tempat untuk cerita dan aku cerita sendiri lho ke perekam itu. Aku ngobrol ke situ sebenernya jadi meluapkan aja sih emosinya dikeluarkan kayak release gitu, lho," ceritanya.

Bahkan, perekam suara tersebut sempat pernah didengar sang adik. Melihat kelakuan aneh dari kakaknya, ia pun menertawakan Haykal. "HAHA ih bang, lu ngapain?" tambah Haykal.

Namun, setelahnya Haykal pun menjelaskan kepadanya bahwa itu salah satu dirinya meluapkan apa isi hatinya di samping tidak memiliki teman curhat kala itu.

"Buat semua teman-teman di luar sana inget kalo misalnya punya masalah kalian tuh enggak sendirian masih banyak orang yang jauh lebih susah dibanding kalian masih banyak orang yang lebih enggak tau harus ngapain, syukurin apa yang kalian punya dan coba ceritakan masalah kalian ke orang terdekat kalian, kalo kamu nggak punya teman yang bisa diajak ngomong at least ngomong aja ke diri sendiri jadi jangan dipendem karena pendem itu kalo buat aku ketika meledak itu akan jadi satu maslaah yang jadi luar biasa kalo bisa release setiap saat," pungkasnya.

Add comment

Submit