Muslimahdaily - Tiktok merupakan platform media yang eksistensinya cukup dipertimbangkan di Indonesia. Platform ini banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, tanpa memandang usia dan gender. Isi dari platform ini pun beraneka ragam. Mulai dari fashion, food, entertaiment, dll. Oleh karena itu, Tiktok banyak menghasilkan tokoh-tokoh selebriti yang banyak digandrungi oleh masyarakat.
Sebut saja seperti Anselma Putri dan Diniyah Nurmala Ayu. Dua mojang Bandung ini kini namanya sedang naik daun karena konten-kontennya di Tiktok melejit. Nah, kita akan sedikit mengulik tentang Diniyah Nurmala, mahasiswi FSRD ITB yang berbakat dan merupakan sosok muslimah yang inspiratif.
Diniyah Nurmala, lahir pada 13 November 2003. Ia merupakan seorang muslimah yang berparas cantik, serta memiliki ragam talenta. Sekarang ini mengenyam pendidikannya di Institut Teknologi Bandung (ITB), tepatnya di Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD). Diniyah belakangan ini banyak digandrungi oleh kawula muda. Selain karena alasan paras yang cantik, ia juga merupakan sosok muslimah yang berbakat dan mandiri. Oleh karena itu, banyak kawula muda yang menggandrungi Diniyah.
Namanya melejit pasca video-video makeupnya di Tiktok. Hal ini mengantarkannya pada kenaikan followersnya yang melejit, hingga menyentuh angka 1,1 M. Meskipun memiliki followers yang banyak, tak lantas membuatnya menjadi tinggi hati dan cepat puas. Diniyah terus mengupgrade dirinya dengan mempelajari banyak skill baru dan melakukan kegiatan positif lainnya.
Hal inspiratif yang bisa kita ambil dari sosok Diniyah adalah perihal sifatnya yang mandiri. Meskipun usianya yang tergolong belia, ia mampu untuk mendirikan bisnisnya sendiri. Diniyah memiliki brand hijab yang ia namai “Aveile”. Selain itu, Diniyah merupakan seorang tahfidz Qur’an. Ia menghafal 3 juz Al-Qur’an, yakni juz 28 – 30. Hal ini membuatnya banyak menarik simpati kawula muda karena Diniyah tumbuh menjadi sosok muslimah yang inspiratif.
Kini, ia masih aktif membuat konten di berbagai platform seperti Tiktok dan Instagram. Konten yang ia buat pun beragam. Mulai dari makeup, ootd, ataupun perihal karya-karya seni yang ia buat. Mungkin muslimah sering mengunjungi sosial medianya untuk mencari ragam inspirasi makeup atau outfit. Nah, bagaimana? Sungguh inspiratif ya sosok Diniyah Nurmala. Lewat Diniyah, kita belajar bahwa di usia yang relatif muda, kita bisa menginspirasi banyak orang lewat talenta kita. Semuanya kembali lagi ke niat.