Muslimahdaily - Kabar duka menyelimuti dunia hiburan tanah air. Kabar duka ini berasal dari Wijaya, atau yang biasa kita kenal dengan panggilan ‘Emak’. Nani Wijaya dikabarkan meninggal hari ini, 16 Maret 2023. Wafatnya Nani Wijaya ini dikabarkan oleh sang anak, Cahya Kamila dalam akun resmi Instagramnya. Lewat akun instagramnya, Cahya membagikan kabar duka bahwa sang ibu sudah wafat pada hari ini pukul 3.28 WIB.
“Innalillahi wa innailaihi rajiun, telah berpulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya. Di RS Fatmawai 16 Maret 2023 pada pukul 3.28. Mohon dimaafkan segala kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja,” tulis Cahya di akun resmi instagramnya @cahyakamila88.
Nani Wijaya sendiri merupakan seorang aktris senior yang kerap membintangi film hingga sinetron Indonesia. Sebut saja seperti serial “Bajaj Bajuri” yang membuat namanya kian melambung tinggi. Bakat bermain perannya ini tak perlu diragukan lagi, ia bahkan kerap kali menyabet berbagai penghargaan, seperti Piala Citra dan penghargaan lain.
Sebelumnya, Nani Wijaya memang dikabarkan sedang mendapatkan perawatan secara intensif di RSUP Fatmawati karena menderita sesak nafas. Namun takdir berkata lain, akhirnya Nani Wijaya menghembuskan nafas terakhirnya di usia 78 tahun.
Kabar wafatnya Nani Wijaya ini sontak menghebohkan warganet. Ramai-ramai warganet memanjatkan doa lewat kolom komentar di postingan Cahya Kamila. Tak sedikit juga aktris dan aktor tanah air mengucapkan bela sungkawa ats wafatnya Nani Wijaya.
“Inalillahi wa inna ilaihirojiun. Turut berdukacita mba,” tulis Titi Kamal
Jenazah almarhuman Nani Wijaya akan dimakamkan di TPU Karang Tengah. Namun sekarang ini, jenazahnya masih berada di rumah duka yang bertempat di kawasan Sentul. Pada saat prosesi pemandian jenazah, kerabat terdekat almarhumah tak kuasa untuk menahan derai air mata. Rumah duka juga diselimuti suasana berkebung atas wafatnya Nani Wijaya.
Sesungguhnya segala sesuatu yang bernyawa pasti akan menghadapi kematian. Kepergian Nani Wijaya ini memberikan pukulan berat bagi banyak pihak, terutama penikmat hiburan tanah air. Semoga almarhumah mendapatkan tempat terbaik, dan keluarga yang ditinggalkan pun diberikan ketabahan. Aamiin ya rabbal alamin.