Muslimahdaily - Istana Topkapi dalam bahasa Turki disebut Topkapi Sarayi. Artinya Cannongate palace atau istana dengan pintu gerbang berhias meriam. Disebut seperti itu, karena di depan istana ditampilkan meriam-meriam yang digunakan untuk merebut kota Istanbul yang dulu disebut konstatinopel.
Berbeda dengan istana-istana di Eropa lainnya yang terdiri dari kastil dan kelilingi halaman atau taman, Istana Topkapi terdiri dari banyak bangunan yang tersebar di bukit dan menghadap langsung ke teluk Golden Horn dan selat Bosphorus.
Pada 3 April 1942, setelah kekaisaran Ottoman dihapuskan, Presiden Turki Mustafa Kemal Attaturk memerintahkan Istana Topkapi dijadikan sebagai sebuah musem.
Kemegahan Istana Topkapi
Berada di kota Istanbul dan menjadi bagian dari kawasan bersejarah Istanbul, Istana Topkapi dibangun pada awal abad ke-15 setelah sultan Mehmet II berhasil menguasai Konstantinopel, ibukota kekaisaran Byzantium atau Romawi timur yang kini bernama Istanbul.
Disinilah para sultan, istri, pejabat kerajaan, dan juga pengawal kerajaan bersemayam. Istana yang telah ditetapkan sebagai warisan budaya UNESCO ini terdiri dari lima komplek istana, menara, dapur, sekolah, masjid, dan juga harem (tempat tinggal untuk wanita).
Istana kesultanan yang berada diatas bukit dengan pemandangan Laut Marmara dan Selat Bosphurus ini memiliki total luas sekitar 700.000 meter persegi dan dikelilingi tembok sepanjang 5 km. Karena luasnya yang luar biasa Istana Topkapi menjadi istana terluas kedua di dunia setelah Istana Versailles di Prancis.
Istana Topkapi memiliki dapur yang sangat besar dan megah. Dapur ini dapat menampung 800 pegawai untuk memenuhi kebutuhan makan 4.000 orang di kompleks istana.
Selain itu, Istana Topkapi juga memiliki sebuah bangunan yang disebut Harem. Tempat tinggal empat istri sultan beserta 300 selirnya. Harem secara harfiah diartikan sebagai tempat terlarang.
Koleksi Peninggalan yang Terdapat di Istana Topkapi
Sebagai museum, Topkapi memiliki banyak peninggalan. Ada sekitar 3000 dokumen yang tersimpan di perpustakaan istana ini. Tak hanya itu, Istana Topkapi juga menyimpan lukisan, perhiasan, dan juga barang pribadi milik sultan dan keluarganya.
Terdapat juga beberapa peninggalan yang terkait dengan masa Nabi Muhammad Shallallahu'alaihi wa sallam seperti mantel, rambut, janggut nabi, gigi nabi yang rusak dari pertempuran, jejak kaki, surat, busur, dan juga pedang.
Tak hanya peninggalan Nabi Muhammad,di istana ini juga terdapat peninggalan dari nabi-nabi lain. Seperti nampan yang digunakan oleh Nabi Ibrahim, tongkat Nabi Musa, jubah Nabi Yusuf, koleksi pedang sahabat Rasulullah, serta sajadah milik Fathimah. Masya Allah.
Bagi umat muslim, Istana Topkapi adalah peninggalan sejarah yang sangat berharga. Istana ini menjadi pengingat kepada kita bahwa Islam pernah sangat berjaya. So, jangan sampai lewatkan tempat ini ketika kamu sedang berkunjung ke Turki, ya sahabat muslimah!