Muslimahdaily - Sahabat Muslimah pernah kehilangan barang atau bahkan mencari barang berharga yang hilang? Jika iya, pasti disebabkan oleh banyak hal seperti lupa menaruhnya, diambil oleh orang yang tidak bertanggung jawab, terjatuh di suatu tempat atau kejadian tak terduga lainnya.
Selain mencemaskan dan mengkhawatirkannya pasti langkah pertama yang akan diambil adalah bertanya dan melaporkannya kepada pihak yang berwenang.
Namun, kita lupa bahwa sejatinya barang yang kita miliki tersebut juga merupakan titipan dari Allah Ta’ala dan lebih mendahulukan rasa panik tanpa memanjatkan do’a untuk memohon pertolongan kepada-Nya.
Oleh karena itu, daripada tidak mendapatkan kepastian sama sekali, do’a bisa menjadi cara untuk meminta pertolongan dan bantuan kepada-Nya agar barang tersebut dapat ditemukan kembali, Insyaa Allah. Bacalah do’a berikut ini saat Sahabat Muslimah kehilangan barang.
Do’a Saat Kehilangan Barang
اَللَّهُمَّ يَا جَامِعَ النَّاسِ لِيَوْمٍ لَا رَيْبَ فِيْهِ اِجْمَعْ بَيْنِيْ وَبَيْنَ ضَالَّتِيْ فِيْ خَيْرٍ وَعَافِيَةٍ
Allâhumma yâ jâmi‘an nâsi liyaumin lâ raiba fîh, ijma’ bainî wa baina dlâllatî fî khairin wa ‘âfiyah
Artinya: “Wahai Tuhanku, wahai Tuhan yang mengumpulkan semua manusia di hari yang tiada ragu lagi padanya. Pertemukan aku dan barangku yang hilang dengan kebaikan dan ‘afiyah.”
Jangan lupa untuk senantiasa mencari barang yang hilang dengan benar dan teliti agar tidak menimbulkan kesalahpahaman, hal yang terbaik adalah selalu mengingat bahwa apapun yang kita miliki adalah titipan dari Allah Ta’ala semata.
Selain membaca doa di atas saat kehilangan barang, Sahabat Muslimah juga bisa menambahkan bacaan do’a di bawah ini untuk melengkapinya.
اَللّٰهُمَّ يَارِبِّ الضَّآلَّةِ وَيَاهَادِيًا مِنَ الضَّلاَلَةِ رُدَّ ضَآ لَّتِىْ
Allaahumma ya rabbadl dloollati wa yaa haadiyan minadl dlolaalati rudda dloollati.
Artinya : "Ya Allah Tuhan dari sesuatu yang hilang, ya Tuhan yang memberikan petunjuk dari kesesatan, kembalikanlah barangku yang hilang."
Itulah do’a yang dapat Sahabat Muslimah panjatkan saat kehilangan barang berharga. Ingatlah di setiap kejadian yang kita alami pasti ada hikmah yang diberikan oleh-Nya yang dapat membuat kita menjadi lebih mendekatkan diri kepada Allah Ta'ala, bersyukur atas nikmat yang telah diberikan-Nya, lebih berhati-hati dan mejaga barang yang dimiliki, lebih banyak memberi dan berbagi serta menyadari bahwa semua ini hanyalah titipan dari-Nya.
Semoga barang yang hilang dapat ditemukan kembali atau jika tidak, maka dapat tergantikan dengan yang lebih baik berkali-kali lipat dari sebelumnya. Aamiin ya rabbal alamin.