Amalkan Doa ini Saat Terjadi Bencana Gunung Meletus dan Bencana Alam Lainnya

Muslimahdaily - Sebuah musibah memang dapat terjadi kapan saja dan dimana saja tanpa sepengetahuan kita sebagai manusia. Musibah ini pun dapat berupa segala hal tak terkecuali bencana alam.

Baru-baru ini, masyarakat di wilayah kabupaten Lumajang dan Malang telah ditimpa bencana alam berupa letusan Gunung Semeru yang meninggalkan abu vulkanik, hujan lumpur, dan awan panas di daerah sekitar gunung tersebut.
Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro menjadi wilayah yang berdampak paling parah akibat dari letusan Gunung Semeru ini. Bahkan langit pada kedua kecamatan tersebut diketahui menjadi gelap karena ditutupi oleh awan panas dan abu vulkanik yang cukup tebal.

Masyarakat sekitar pun diminta untuk melakukan evakuasi ke lokasi yang lebih aman agar tidak menyebabkan hal-hal yang tidak diinginkan. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), pun telah melaporkan hingga Senin (6/12) pagi, jumlah korban meninggal akibat letusan Gunung Semeru ini mencapai 14 orang.

Berdasarkan keterangan dari beberapa warga yang selamat dari letusan ini menjelaskan bahwa tidak adanya tanda-tanda bahwa Gunung Semeru tersebut akan meletus. Maka dari itu, banyak warga yang kaget saat mengetahui bahwa gunung tersebut telah meletus.

Bencana alam, seperti gunung meletus memang bukan menjadi suatu hal yang dapat diprediksi oleh setiap manusia. Maka dari itu, umat Islam harus selalu senantiasa berdoa kepada Allah SWT agar selalu diberikan perlindungan dan pertolongan oleh-Nya, serta diberikan kesabaran dalam memperkuat iman kepada ketetapan-Nya.

Sebagai umat Islam, kamu dapat mengamalkan beberapa doa di bawah ini pada saat dihadapi atau terhindar dari berbagai bencana alam.

1.Doa Meminta Perlindungan dari Bencana Alam

اللَّهُمَّ إِنِّيْ أعُوذُ بِكَ مِنَ الهَدْمِ وأعُوذُ بِكَ مِنَ التَّرَدِّي وأعُوذُ بِكَ مِنَ الغَرَقِ وَالحَرَقِ وَالهَرَمِ وَأعُوذُ بِكَ أن يَتَخَبَّطَنِي الشَّيْطانُ عِنْدَ المَوْتِ وأعُوذُ بِكَ أنْ أمُوتَ فِي سَبِيلِكَ مُدْبِراً وأعُوذُ بِكَ أن أمُوتَ لَديغاً

Allahumma inni a‘udzubika minal hadmi wa a‘udzubika minat taraddi wa a‘udzubika minal gharaqi wal haraqi wal harami wa a‘udzubika an yatakhabbathanisy syaithanu ‘indal maut wa ‘audzubika an amuta fi sabilika mudbiran wa a‘udzubika an amuta ladighan.

Artinya:

“Ya Allah, sungguh aku berlindung kepada-Mu dari reruntuhan (longsor), dan aku berlindung pada-Mu dari tergelincir, dan aku berlindung pada-Mu dari tenggelam (banjir), terbakar, dan tak berdaya. Dan aku berlindung pada-Mu apabila syetan menjerumuskan padaku ketika akan mati, dan aku berlindung pada-Mu apabila mati dalam keadaan berbalik arah dari jalan-Mu (murtad), dan aku berlindung pada-Mu apabila mati karena disengat".

2. Doa Agar Terhindar dari Musibah

بِسْمِ اللهِ الَّذِىْ لاَيَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْئٌ فِى اْلاَرِضِ وَلاَ فِى السَّمَآءِ وَهُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ

Bismillahi alladzi laa yadhurru ma’asmihi syai’un fi al-ardhi wa la fi as-samaa’i wahuw as-sami’ul alim.

Artinya:

"Dengan menyebut nama Allah yang bersama nama-Nya sesuatu itu tidak berbahaya di bumi dan di langit. Dan Dia Maha Mendengar lagi Mengetahui."

3. Doa Saat Tertimpa Musibah

Imam An-Nawawi pun menjelaskan bahwa Rasulullah Shalallahu alaihi wassalam juga menganjurkan umat Islam untuk mengamalkan doa ini saat tertimpa musibah yang berbunyi:

إنّاَ للهِ وإنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ اللَّهُمَّ أجِرْنِي فِي مُصِيبَتي وأَخْلِفْ لِي خَيْراً مِنْها

Inna lillahi wa inna ilaihi raji‘un. Allahumma ajirni fi mushibati wa akhlif li khairan minhâ.

Artinya:

“Sesungguhnya kami adalah milik Allah, dan sungguh hanya kepada-Nya kami akan kembali. Ya Allah, karuniakanlah padaku pahala dalam musibah yang menimpaku dan berilah aku ganti yang lebih baik daripadanya.”
Jangan lupa untuk senantiasa berdoa kepada Allah SWT baik dalam hal apapun, terutama saat dihadapi dengan berbagai musibah dan bencana alam. Semoga kita semua selalu berada dalam lindungan Allah SWT, Insya Allah.

Add comment

Submit