Muslimahdaily - Dimsum awalnya adalah camilan para penduduk Tiongkok di wilayah selatan, termasuk Hong Kong. Dim Sum dalam bahasa Mandarin berarti makanan kecil. Biasanya dim sum dimakan saat sarapan atau brunch. Atau bahkan untuk sekedar menemani minum teh.
Dimsum terdiri dari berbagai makanan kecil, seperti bakpao, fung zau atau ceker ayam, siomai, dumpling atau pangsit rebus, hakau yang berisi udang, gyoza atau pangsit kukus dan xialongbao pangsit yang di dalamnya terdapat kuah.
Biasanya, dim sum disajkan dalam keranjang-keranjang kukus kecil yang setiap keranjangnya berisi satu jenis dim sum.
Kali ini, kita akan bikin salah satu dim sum yang sangat populer sebagai jajanan orang Indonesia,. yaitu Siomay dim sum. Tapi, kali ini kita akan menambahkan saus mentai dan topping nori yang lezat di atasnya.
Tanpa tunggu lama lagi, berikut bahan-bahan dan cara pembuatan dim sum mentai ala Muslimahdaily!
Bahan isian dimsum:
• 100gr tepung tapioka
• 2 butir telur
• 200gr ayam
• 50gr udang
• 2 buah wortel (potong dadu kecil)
• 4 bawang putih
• 7 bawang merah
• kaldu jamur secukupnya
• garam secukupnya
• 3sdm saus asin
• 5sdm minyak wijen
• kulit lumpia
• 250ml air
Bahan topping:
rumput laut kering (nori)
Bahan saus mentai :
• 3sdm minyak wijen
• 300gr (3 sachet kecil) mayonaise
• 2sdm kecap asin
• saus sambal sesuai selera
Cara pembuatan:
1. Blender kasar ayam dan udang agar saat dimakan masih terasa udang sama ayam yang kasar
2. Masukkan seluruh bahan isian dimusum ke wadah
3. Potong kulit lumpia yang semula kotak menjadi lingkaran untuk memudahlan proses pelapisan isian dimsum
4. Basahi pinggiran kulit lumpia dengan air agar dapat menempel dan isi lumpia tidak tercecer
5. Masukan adonann isi lumpia kedalam kulit lumpia, jangan terlalu banyak agar tidak luber
dan bentuk melingkar
6. Selanjutnya kukus selama 15-30 menit
Cara membuat saus mentai :
Masukkan semua bahan saus mentai jadi satu, kemudian aduk.
Setelah 15-30 menit, lapisi bagian atas dimsum dengan saus mentai yang telah dibuat dan tambahkan potongan rumput laut diatasnya.
Selamat mencoba sahabat muslimah!
Resep: Irna Gitasmara/Muslimahdaily