Muslimahdaily - Sekarang sudah banyak orang yang sadar akan pola hidup sehat, mulai dari tren makanan sampai olahraga. Makanan yang sedang tren pada saat ini dan memiliki segudang manfaat salah satunya adalah granola. Selain untuk sarapan, granola juga bisa dimakan sebagai cemilan loh. Namun, sebenarnya apa sih granola itu? Serta apa saja manfaatnya?

Granola terdiri dari oat, kacang-kacangan, buah-buahan kering, dan juga bisa ditambahkan dengan minyak, madu atau pemanis lainnya. Kebanyakan orang mengonsumsi granola dalam kemasan yang mudah dibawa.

Bagi sebagian orang, granola akan semakin lezat bila dicampurkan dengan kismis, kurma, kacang almond, yogurt, stroberi, dan buah-buahan lainnya. Untuk menambah nutrisi, granola juga dapat dikonsumsi bersama sereal.

Setiap granola terdiri dari bahan yang berbeda-beda, sehingga tidak semua granola memiliki nilai gizi yang sama. Mungkin ada beberapa kandungan seperti gula, lemak, kalori, atau protein yang lebih banyak, tergantung dari bahannya. Tapi yang pasti, bahan utama dari granola adalah oat dan kacang-kacangan, sehingga membuat granola mengandung serat yang tinggi.

Dikutip dari laman HelloSehat, Menurut United States Department of Agriculture (USDA), satu mangkuk granola mengandung 600 kalori, 28 gram lemak, 18 gram protein, 65 gram karbohidrat, 24,5 gram gula, dan 11 gram serat. Kansungan tersebut dapat berbeda-beda, tergantung dari produk apa dan bagaimana granola disajikan.

Memiliki serat yang tinggi, granola sangat bermanfaat untuk melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, membantu mengontrol kadar gula darah, membantu menurunkan kadar kolesterol, dan membuat perut kenyang lebih lama.

Kacang-kacangan dalam granola juga membuat granola mengandung lemak sehat. Satu porsi granola dapat memberikan 4 gram asam lemak tidak jenuh tunggal dan 4 gram asam lemak tidak jenuh ganda. Dua jenis asam lemak ini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi peradangan. Sehingga, dapat terhindar dari penyakit jantung, diabetes, dan kanker. Asam lemak omega 3 dalam granola juga penting untuk kesehatan otak.

Granola juga mengandung vitamin dan mineral penting untuk tubuh. Beberapa jenis vitamin dan mineral penting yang terkandung dalam granola adalah vitamin E, tiamin, asam folat, magnesium, fosfor, seng, tembaga, mangan, dan selenium. Ini semua tergantung dari bahan-bahan yang menjadi komposisi dari granola itu sendiri.

Nah makanan sehat ini, dapat menjadi salah satu menu sehat dalam diet, karena mengandung serat yang tinggi. Namun, berhati-hatilah terhadap bahan tambahan dan kalori yang tinggi dalam produk komersial granola. Pilihlah yang mengandung serat tinggi, setidaknya 20% dari nilai harian serat yang direkomendasikan. Granola dengan komposisi yang paling alami adalah yang paling sehat dan bermanfaat.

Ai Samaytuha Maryam

Add comment

Submit