Muslimahdaily - Mengawali pagi dengan rutinitas yang produktif membuat perasaan dan kesehatan menjadi lebih baik. Berbagai manfaat dapat dirasakan saat mengawali hari dengan kegiatan yang positif dan tentu produktif. Seperti halnya dapat menyelesaikan urusan pekerjaan sesuai jadwal dan juga mampu mengatur waktu. Yuk kenali rutinitas pagi berikut yang baik untuk awali harimu.
Bangun lebih awal
Dengan bangun lebih awal, menandakan bahwa kamu siap untuk melakukan aktivitas hari ini. Bangun tidur di awal pagi dapat meningkatkan konsentrasi dan baik bagi kesehatan. Selain itu bagus pula untuk kesehatan kulit, kulit terlihat jauh lebih sehat karena mendapatkan tidur yang berkualitas serta sinar matahari pagi. Cara mudah agar kamu bangun di awal pagi yaitu dengan tidur lebih cepat saat malam. Hindari aktivitas malam yang mungkin tidak terlalu penting kamu lakukan, seperti menonton televisi hingga larut.
Jangan lewatkan sarapan
Rush University Medical Center menjelaskan, saat sarapan kamu memberikan asupan kalori pada tubuh dan akan digunakan untuk beraktivitas pada hari itu. Orang yang tidak sarapan dan mengonsumsi makanan yang rendah akan kalori di siang hari, justru memiliki berat badan yang lebih tinggi. Biasakan sarapan setiap paginya, agar dapat menjalani rutinitas hari dalam konsi tubuh yang terjaga.
Olahraga pagi
Ketika terbiasa bangun di awal pagi, kamu akan memiliki kesempatan untuk berolahraga lebih lama. Tidak harus melakukan olahraga yang terlalu berat, kamu bisa berolahraga dengan lari-lari kecil di halaman rumahmu. Dengan berolahraga rutin setiap pagi, dapat meningkatkan konsentrasi dan kesehatan mentalmu, meningkatkan metabolism tubuh, hingga mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik saat malam hari.
Susun rencana yang akan dilakukan hari ini
Dengan menyusun aktivitas yang akan dilakukan, membuatmu tahu yang mana harus dilakukan terlebih dulu. Kamu pun bisa mengatur waktu lebih baik dengan aktivitas yang akan kamu kerjakan pada hari tersebut. Hal ini dapat menjadi kebiasaan baik yang akan kamu lakukan setiap harinya.
Jangan lupa bersyukur
Bersyukur menjadi salah satu kunci utama keberhasilan jika kamu sering lakukan setiap paginya. Cobalah untuk melihat berbagai sisi positif dari apa yang diperoleh selama ini. Berterima kasih kepada diri sendiri karena bisa melewati hari-hari kemarin. Dengan bersyukur ternyata baik untuk kesehatan mentalmu lho.