Muslimahdaily - Sahabat Muslimah pasti pernah bertemu dengan sepasang kembar secara tak sengaja, bukan? Tak ayal pasti kamu merasa gemas ingin mencubit pipi keduanya. Orang-orang di sekitarmu pasti merasakan hal yang sama denganmu.

Sepasang kembar memang, mau tak mau, akan menjadi sorotan di keramaian. Hal ini karena kembar adalah fenomena kesehatan yang normal, namun jarang ditemui. Sehingga saat melihat sepasang kembar, orang-orang akan memperhatikan dengan mata penasaran.

Kebanyakan orang hanya mengetahui dua jenis kembar yaitu kembar identik dan kembar fraternal (non-identik). Padahal di luar sana ada berbagai macam tipe kembar lainnya. Melansir dari laman Healthline, berikut ini ulasannya untuk Sahabat Muslimah. 

Kembar Identik

Kembar identik berasal dari satu sel telur yang dibuahi oleh satu sel sperma, tetapi sel telur kemudian terbelah menjadi dua tak lama setelah proses pembuahan. Dua sel telur ini akan tumbuh menjadi bayi.

Lantaran dua sel telur ini berasal dari sel telur dan sel sperma yang sama, makan gen kromosom mereka 100 persen identik. Artinya sepasang kembar ini memiliki jenis kelamin yang sama, dan karakteristik genetik yang sama, seperti warna rambut dan warna bola mata.

Kembar Fraternal (Non-Identik)

Ketika wanita melepaskan dua sel telur di saat yang bersamaan, dan keduanya dibuahi oleh sel sperma yang berbeda, maka sepasang kembar yang lahir nantinya adalah kembar fraternal (non-identik). Kembar fraternal hanya memiliki kesamaan gen kromosom 50 persen, sama seperti saudara kandung pada umumnya. Ini artinya sepasang kembar fraternal mungkin saja memiliki jenis kelamin yang berbeda dan penampilan fisik yang berbeda pula.

Tipe Kembar Unik Lainnya

Selain kembar identik dan kembar non-identik, ada berbagai tipe kembar lainnya di dunia ini, di antaranya:

1. Kembar Cermin

Banyak orang yang mengira kembar cermin sama dengan kembar identik, padahal keduanya berbeda. Jikalau kembar identik adalah satu sel telur yang segera membelah di minggu pertama usai pembuahan, kembar cermin baru membelah setelah 7-12 hari pembuahan. Dalam jangka waktu 7-12 hari, embrio bayi biasanya sudah mengembangkan sisi kanan dan sisi kiri.

Hasilnya, lahirlah sepasang kembar identik yang merupakan cerminan satu sama lain. Contohnya, gigi mereka tumbuh dari sisi yang berlawanan, salah seorang kidal dan saudaranya tidak, atau memiliki lokasi lesung yang berlawanan, salah satunya memiliki lesung pipi di kiri dan saudaranya memiliki lesung di kanan. Persis seperti cermin.

2. Kembar Siam

Kembar siam adalah kembar identik yang fisiknya menyatu satu sama lain. Beberapa dokter mengatakan penyebabnya adalah telur yang dibuahi tidak membelah sempurna dalam waktu 12 hari atau lebih. Beberapa dokter lainnya mengatakan sel telur sudah membelah sempurna namun menyatu kembali.

Bagian tubuh yang menyatu bervariasi, umumnya di bagian dada atau perut. Hampir seluruh kembar siam yang ditemukan berbagi satu-dua organ vital untuk hidup. Misalnya satu jantung untuk menghidupi sepasang kembar siam.

Kebanyakan kembar siam meninggal tak lama setelah dilahirkan. Beberapa kembar siam yang mampu bertahan hidup biasanya menjalani operasi pemisahan sebelumnya. Namun operasi pemisahan ini tergantung dari bagian tubuh mana yang menyatu dan organ dalam.

Walaupun fisiknya menyatu, kembar siam adalah dua individu yang memiliki pemikiran masing-masing.

3. Kembar Parasit

Kembar parasit mirip seperti kembar siam, namun di kembar parasit saudara yang kecil bergantung hidup pada saudara yang lebih besar/berkembang. Saudara yang kecil adalah bayi yang belum terbentuk sempurna dan bisa saja tidak memiliki organ vitas seperti otak dan jantung.

Saudara kecil dapat menempel pada saudara besar, di bagian tubuh manapun. Terkadang saudara kecil ini akan terlihat seperti benjolan, kepala kedua yang tak berfungsi, atau seperti lengan ekstra yang menempel di bagian tubuh yang tak lazim.

4. Kembar Semi-Identik

Kembar semi-identik adalah tipe kembar langka di dunia. Sejauh ini, baru ditemukan dua pasang kembar semi-identik di dunia. Kembar semi-identik adalah hasil dari dua sel sperma yang membuahi satu sel telur. Untuk bisa berkembang menjadi embrio, sel telur harus membelah.

5. Kembar Identik Beda Jenis Kelamin

Kembar identik beda jenis kelamin juga tipe kembar yang sangat jarang ditemui. Sepasang kembar ini awalnya adalah kembar identik lelaki, dengan gen kromosom XY. Namun saat sel telur membelah, terjadi mutase genetik yang menyebabkan salah satu saudara kembar kehilangan gen kromosom Y, dan berubah menjadi XO. Mutasi genetik ini dikenal dengan nama sindrom turner.

Saudara yang hanya memiliki satu X di gen kromosomnya terlihat seperti perempuan pada umumnya, tetapi ketika dewasa nanti, saudara perempuan ini akan memiliki kesulitan melahirkan dan mereproduksi. Sedangkan saudara lelakinya tidak memiliki kesulitan tersebut.

Itulah berbagai jenis tipe kembar di dunia! Beberapa di antaranya membuat kita terkagum-kagum, dan beberapa di antaranya menyadarkan kita untuk bersyukur dengan kondisi fisik yang kita miliki saat ini. Dari sini juga, kita dapat melihat kebesaran Allah Yang Maha Kuasa.