Muslimahdaily - Mudik sudah menjadi budaya masyarakat Indonesia dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri. Setiap tahunnya, mereka yang merantau akan berbondong-bondong pulang ke kampung halaman dengan berbagai moda kendaraan. Ada yang dengan kendaraan pribadi, ada yang juga yang menggunakan transprtasi umum.

Apa pun itu, berikut ini hal-hal yang harus kamu persiapkan dengan baik sebelum mudik.

1. Tubuh yang fit

Yang paling utama adalah memastikan kamu dalam keadaan yang sehat. Perjalanan mudik bisa jadi sangat melelahkan mengingat waktu perjalanan yang bisa lebih lama dari biasanya, karena macet dan lain hal. 

Apalagi, mudik dilakukan di bulan puasa saat tubuh kurang air di siang hari. Kamu bisa saja merasa lemas karena banyak energi yang terkuras. Cara menyiasatinya, makan sahur dengan gizi yang cukup. Hindari makanan yang berminyak karena akan membuat kamu lebih cepat haus. Cukupnya buah dan sayur agar segar sepanjang hari. 
Pada saat berbuka sebaiknya makan menyicil atau tidak sekaligus makan banyak karena beresiko membuat perut terlalu kenyang hingga sembelit. Jangan lupa, istirahat yang cukup saat malam hari.

2. Kondisi Kendaraan

Jika kamu membawa kendaraan pribadi, sebaiknya periksakan seluruh kondisi mobil, baik ban maupun mesin. Jika perlu, bawa ke bengkel langganan untuk memastikan semuanya.

Jika pergi dengan transportasi umum, pastikan sudah memesan tiket jauh-jauh hari dari operator resmi. Ini untuk mencegah penipuan dan kondisi yang tidak nyaman saat perjalanan. 

3. Keamanan Rumah

Untuk menjaga keamanan rumah, pastikan semua rumah sudah terkunci dengan baik. Bukan hanya itu, sambungan listrik dan gas sebaiknya dimatikan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Titipkan pada tetangga rumah dan ketua RT setempat jika anda akan mudik beberapa hari dan memberitahu jika ada yang mencurigakan. 

4. Packing

Setiap perjalanan, packing atau mengemaskan barang perlu diperhatikan. Mengemas barang secara asal akan membuat kamu kerepotan. Bawa barang-barang yang penting saja dan kemas dengan baik. Pisahkan antara pakaian dan barang berharga. Sebaiknya, barang-barang berharga yang akan sering kamu gunakan selama perjalanan disimpan di tas khusus yang selalu kamu bawa.
 
5. Persiapan perjalanan

Terakhir, karena kita tidak tahu kondisi di jalan nantinya, kamu sebaiknya membawa sesuatu untuk teman perjalanan, apalagi jika berangkat sendirian. Buku adalah teman terbaik. Jika ingin menggunakan ponsel, kamu harus waspada. Jangan lengah, terutama jika di area publik.