Muslimahdaily - Di Indonesia, setiap 12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional. Momen tersebut pertama kalinya dideklarasikan di Solo pada tahun 2006 atas prakarsa Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi atau PPIP.
Deklarasi Hari Ayah Nasional ini didedikasikan untuk sosok ayah sebagai bagian dari keluarga yang juga memegang peranan penting dalam pembentukan karakter sebuah keluarga.
“Adanya Hari Ibu karena kita menganggap perlu mengenang jasa ibu. Kalau kemudian tidak ada Hari Bapak, jangan-jangan tanpa disadari selama ini kita kurang menghargai bapak atau orang tua secara keseluruhan,” seperti yang dikutip dari laman sumenepkab.go.id.
Dalam laman tersebut juga turut menyebutkan isi deklarasi yang telah dibuat, di antaranya ialah, “Bapak adalah figure yang perlu dikenang oleh anak sepanjang hidupnya”.
Sekadar informasi, mengutip dari laman Wikipedia, sebagian besar negara-negara di dunia memperingati Hari Ayah atau Father’s Day dirayakan pada hari Minggu di pekan ketiga bulan Juni. Seperti Amerika Serikat, Kanada, Jerman, Italia, Jepang Belanda, Turki, Pakistan, Malaysia, Singapura, Taiwan, Filipina, dan Hong Kong.
Dalam kancah dunia, Hari Ayah sudah diperingati sejak abad ke-12 di 75 negara yang ada. Momen Hari Ayah ini biasanya dirayakan dengan pemberian hadiah kepada Sang tulang punggung keluarga yang menjadi sandaran sekaligus pelindung bagi keluarganya. Selamat Hari Ayah!