Hafidz Taqy Malik akan Bangun Masjid dari Uang Hasil Lelang Sepeda Miliknya

Muslimahdaily – Seorang Hafidz, penghafal Al-Quran, pengusaha sekaligus YouTuber, Ahmad Taqiyuddin Malik atau yang akrab dipanggil Taqy Malik, akan membangun masjid di Kota Bogor dengan uang yang ia dapatkan dari hasil lelang sepeda miliknya. Hal ini disampaikan langsung oleh Taqy saat di Bareskrim Polri Jakarta pada Kamis (10/11/22).

"Uang yang kami dapatkan dari Mas Reza Paten adalah uang lelang sepeda yang kami peruntukkan membangun masjid," ungkap Taqy, dikutip dari laman Republika.

Sebelumnya diketahui sepeda lipat bermerek Brompton itu berhasil dibeli atau dimenangkan Reza Shahrani alias Reza Paten yang merupakan tersangka dari kasus penipuan investasi robot trading Net89 PT Simbiotik Multitalenta Indonesia. Akibatnya, Taqy Malik pun terseret dan membuat sepedanya disita oleh polisi.

Sepeda lipat buatan London itu dilelang oleh Taqy Malik lewat platform media sosial Instagram, dan Reza Paten menjadi pembeli tertinggi saat itu dengan harga mencapai Rp777 juta.

"Jadi kenalnya saat lelang melalui Instagram," ujar Dedy DJ, pengacara dari Taqy Malik.

Atas kasus penipuan ini, Taqy Malik sempat diperiksa oleh kepolisian selama hampir tujuh jam dengan pertanyaan sebanyak 18. Dedy menyatakan, dari semua pertanyaan yang diberikan itu tidak memberikan jawaban apakah uang hasil lelang harus dikembalikan atau tidak.

Tak hanya sepeda Taqy saja yang disita, headband atau ikat kepala milik Atta Halilintar seharga Rp2,2 M juga menjadi korban dari penipuan Reza Paten.

Add comment

Submit