Perjuangan Tiko yang Merawat Ibunya Depresi di Rumah Mewah Tanpa Listrik dan Air

Muslimahdaily – Seorang anak yang merawat ibunya sakit di rumah mewah Kawasan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur tanpa air dan listrik selama 12 tahun menarik perhatian publik.

Pasalnya, pemuda bernama Tiko merawat ibunya Eny yang mengalami depresi sejak ditinggal suami tahun 2010 silam. Selain berjuang merawat ibunya, Tiko juga harus merawat rumah mewah peninggalan sang ayah yang terbengkalai. Kisah haru ini viral di berbagai platform media sosial.

Kehidupan Tiko dan Ibu Eny mulai berubah drastis semenjak kepergian ayahnya, lantaran kedua orang tuanya sudah bercerai. Pernah menjadi anak dengan latar belakang pekerjaan orang tua yang mapan, kini Tiko bekerja sebagai sekuriti perumahan di kawasan tempat tinggalnya. Bahkan, sebelum kondisi sang ibu memburuk, Tiko sempat keliling menjual gorengan.

Setelah satu tahun ditinggalkan ayah, kondisi perekonomian Tiko terpuruk setiap tahunnya. Listrik di rumah ibu Eny diputus, hingga pada akhirnya membuat kondisi sang ibu pun semakin memburuk.

"Enggak lama semenjak papa pergi, itu kurang lebih satu tahunan langsung diputus. Tidak sampai setahun sih karena ditinggalkan juga kan, air listrik diputus," jelas Tiko kepada awak media, Kamis (5/1).

"Awalnya ya papah pergi, ibu tinggal sendiri dan kondisi ibu kan seperti itu lah ya, kejiwaannya depresi atau seperti apa. Setelah itu aku ngurus ibu, berdua aja, maksudnya aku tinggal sama ibu berdua," tambahnya.

Dengan sabar Tiko merawat ibunya meski hanya rawat jalan dan tanpa mengonsumsi obat-obatan dari rumah sakit. Ia berjuang menjadi tulang punggung keluarga. Dalam kesehariannya, Tiko mengandalkan air hujan yang turun. Air hujan ditampung ke dalam ember-ember yang diletakkan di depan rumahnya untuk keperluan mandi, terkadang Ia juga dibantu oleh tetangga sekitar. Sedangkan untuk penerangannya Tiko mengandalkan pencahayaan dari lilin.

Demi bertahan hidup, Tiko juga sempat menjual berbagai perabotan yang ada di rumahnya sebelum ditawari Pak RT untuk jadi sekeruti setempat.

Kisah haru ini menjadi sorotan publik, kondisi terkini Tiko dan Ibu Eny mendapatkan bantuan dari beberapa pihak. Prasarana Sarana Umum (PPSU) Cakung menangani rumah mewah yang terbengkalai dengan membersihkan beberapa ruangan seperti dapur, bagian lantai atas, lantai bawah, kamar, teras, hingga halaman depan rumahnya. Pemadam Kebakaran juga turut membantu membersihkan dan menyemprotkan cairan desinfektan ke dalam rumah tersebut. Selain itu, karena kisah ini viral bantuan juga datang dari influencer dan Youtuber seperti Pratiwi Noviyanthi juga Bang brew TV yang viralkan kisah ini.

Add comment

Submit