Muslimahdaily - Belakangan ini, sosok Firaun ramai diperbincangkan warganet di media sosial Twitter. Hal itu bermula pada saat potongan video ceramah Cak Nun yang beredar di media sosial. Cak Nun menyebut bahwa Presiden Republik Indonesia Jokowi sebagai Firaun dan Menko Maritim dan Investasi Luhur Binsar Pandjaitan sebagai Haman.
Di dalam video ceramahnya itu Cak Nun juga mengatakan bila seluruh sistem dan instrumen politik di Indonesia sudah dipegang oleh sosok Firaun, Haman, dan Qorun.
Lantas siapakah sebenarnya Firaun, Haman, dan Qorun?
Nama Firaun, Haman, dan Qorun sudah tidak asing lagi bagi umat Muslim di seluruh dunia. Namanya tersebut terdapat di dalam kitab suci Al-Qur’an, tepatnya di surat Ghafir ayat 23-24 yang artinya,
“Dan sesungguhnya, kami mengutus Nabi Musa membawa ayat-ayat kami dan keterangan nyata kepada Firaun, Haman, dan Qarun. Kemudian mereka berkata, ‘(Musa) dia seorang penyihir dan pendusta’”.
Dalam kisah Nabi Musa Alaihissalam, Firaun merupakan sosok Raja Mesir yang terkenal akan sifat antagonisnya. Ia mengaku sebagai Tuhan yang mengendalikan seluruh alam di dunia ini.
Selama hidupnya, Firaun memiliki istri dan selir, serta dikarunia lebih dari 100 anak. Salah satu istri yang paling disayangi oleh Firaun ialah
Dari kisah Nabi Musa Alaihissalam, Nabi Musa diberikan mukjizat berupa membelah lautan dengan tongkat. Allah Subhanahu Wata’ala memberikan mukjizat itu pada saat Firaun mengejar Nabi Musa untuk membunuhnya.
Pada saat Firaun mengikuti Nabi Musa, Allah Subhanahu Wata’ala menenggelamkan ia beserta pengikutnya di Laut Merah.
Mengenal sosok Haman dan Qarun, Haman tercatat di dalam Al-Qur’an sebanyak enam kali. Sedangkan Qarun adalah sosok manusia yang kaya raya, tetapi sombong dan kikir. Nama Qarun diceritakan di dalam Surat Al-Qasas, artinya
“Maka kami tenggelamkan dia (Qarun) bersama rumahnya ke dalam inti bumi. Tiada baginya yang mampu menolong selain Allah Subhanahu Wata’ala. Dan tiada pula orang-orang yang dapat membela diri.”
Berdasarkan penjelasan diatas, Firaun dianggap memiliki sifat sombong dan mengklaim dirinya sebagai Tuhan, sedangkan Haman ibarat tangan kanan alias orang yang selalu menuruti perintah Firaun, dan Qarun dipercaya sebagai sosok yang bergelimang harta tetapi berwatak buruk.