Tak Alami Gejala, Penyidik KPK Novel Baswedan Positif Corona

Muslimahdaily - Penyidik KPK Senior, Novel Baswedan dikabarkan positif terkena Covid-19. Melansir dari Detik, Jumat (28/8), Novel mengaku tidak merasakan adanya gejala.

“Kemarin di tes swab semua penyidik dan dibilang positif. Tapi memang aku tidak ada gejala apa-apa,” kata Novel.

Ia mengaku sempat mengalami demam dan batuk-batuk 3 minggu yang lalu. Saat dirinya melakukan tes swab pun masih mengalami batuk.

“Mungkin itu terpapar corona, atau corona beneran nggak tahu. Tapi Alhamdulillah tidak ada gejala seperti sesak napas,” lanjutnya.

Sebelumnya, Novel memang tetap rutin menjalani aktivitas di kantor KPK seperti biasa. Setelah positif barulah ia menjalankan isolasi di kediamannya.

KPK memang mengadakan tes swab bersama dengan Kementrian Kesehatan. Dari tes tersebut, 1 tahanan, 9 pegawai, dan 4 non-pegawai di KPK positif terkena Covid-19.

Plt Jubir Ali Fikri menjelaskan bahwa para pegawai yang positif Covid-19 akan melakukan isolasi mandiri serta mendapat pengawasan dari puskesmas. Sedangkan untuk tahanan sendiri akan diisolasi dan dirawat di RS Polri, Kramat Jati.

Saat ini, KPK langsung menjalani upaya untuk meminimalisir penyebaran Covid-19 agar tidak semakin meluas dengan menyemprotkan cairan disinfektan ke seluruh ruangan di kawasan KPK dan memastikan protokol kesehatan tetap dilaksanakan secara tertib oleh pegawai KPK.

 

Add comment

Submit