Ingin Tampil Memukau Saat Lebaran? Yuk Buat 5 Masker Alami Ini

Muslimahdaily - Di Hari Raya Idul Fitri sahabat muslimah tentunya menginginkan tampilan terbaik bukan? Baik penampilan baju dan juga wajah tentunya. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan penampilan yang memukau pada wajah adalah dengan memakai masker alami. Tak perlu khawatir, masker wajah ini sangat murah dan mudah dibuat tentunya. 

Sahabat muslimah tak perlu pergi keluar rumah untuk membeli masker wajah, apalagi saat situasi karantina seperti saat ini. Kali ini, kamu cukup pergi ke dapur dan pilih bahan-bahan alami yang bisa menjadi bahan utama masker. Sahabat muslim tak perlu ragu, karena pada dasarnya masker alami ini sama sama bagusnya dengan masker yang dijual di pasaran.

Berikut 5 jenis masker alami yang bisa sahabat muslimah coba buat di rumah, untuk tampil memukau saat Hari Raya:

1. Masker Telur

Meskipun telur memiliki bau yang amis, namun ternyata telur memiliki berbagai macam manfaat bagi kesehatan wajah loh sahabat muslimah. Diantaranya adalah untuk mencegah jerawat, menyerap minyak, mengangkat sel kulit mati, dan mengencangkan kulit wajah.

Untuk membuat masker ini, kamu cukup mengocok satu butir telur hingga berbusa dan tambahkan minyak zaitun. Setelah itu langsung aplikasikan pada wajah dan biarkan selama 15 menit lalu bilas.

2. Masker Aloe Vera

Produk kecantikan dengan bahan dasar lidah buaya memang sudah banyak ditemukan. Manfaatnya untuk wajah pun tak diragukan lagi. Namun, tak ada salahnya apabila kali ini sahabat muslimah mencoba menggunakan masker alami dari bahan aloe vera.

Cukup campurkan aloe vera dengan 2 sendok krim susu dan sejumput kunyit. Lalu oleskan pada wajah dan bilas dengan air hangat.

3. Masker Tomat

Tomat merupakan bahan dapur yang sering digunakan untuk memasak. Tentu tidak susah untuk mendapatkan buah yang satu ini. Tomat memiliki kandungan yang dapat melembapkan kulit, mengecilkan pori-pori, meredakan jerwat, dan mengatasi kulit berminyak. Masker tomat ini bisa kamu dapatkan dengan cara menambahkan buttermilk pada potongan tomat, kemudian aplikasikan pada wajah dan diamkan selama 30 menit.

4. Masker Madu dan Susu

Selain dikonsumsi, madu dan susu juga bermanfaat untuk kecantikan loh sahabat muslimah. Kedua minuman ini memiliki kandungan yang dapat melembapkan, mencerahkan, dan membuat kulit tampak lebih cerah. Cara pembuatannya yaitu dengan menghangatkan madu dan susu. Saat masih hangat, oleskan pada wajah menggunakan kapas. Biarkan selama 10 menit lalu bilas dengan air hangat.

5. Masker Stroberi

Bagi para penggemar stroberi, ternyata buah ini bisa menjadi salah satu bahan alami masker wajah loh. Kandungan yang dimiliki stroberi dipercaya dapat mencegah timbulnya jerawat dan mencerahkan wajah. Cara pembuatannya juga sangat mudah sahabat muslimah. Yaitu dengan menghancurkan beberapa stoberi, bisa menggunakan blender atau tangan. Kemudian campur dengan madu. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 20 menit dan bilas dengan air hangat.

Semoga rekomendasi masker wajah alami di atas dapat membantu sahabat muslimah untuk tampil memukau saat hari raya ya.

Add comment

Submit