Muslimahdaily - Bunga magnolia adalah salah satu jenis tanaman yang dapat ditemukan di benua Asia dan Amerika utara. Sejak dahulu, ekstrak bunga magnolia telah dijadikan sebagai obat tradisional dalam pengobatan di negara Cina dan Jepang.
Biasanya bunga ini akan dijadikan sebagai obat dalam menyembuhkan penyakit asma, depresi, hingga nyeri otot.
Dengan kandungan yang dimilikinya, ternyata bunga Magnolia juga memiliki manfaat dalam perawatan kulit. Diketahui bunga ini memiliki khasiat dalam meredakan kemerahan pada kulit wajah dan juga meningkatkan hidrasi di kulit. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai manfaat yang didapatkan dari ekstrak bunga ini, berikut penjelasannya.
1.Memiliki kandungan Antibakteri yang mampu membantu dalam mengatasi masalah kulit
Seringkali kulit wajah memiliki permasalah seperti peradangan hingga jerawat. dalam mengatasi hal ini, ekstrak dari bunga magnolia bisa dijadikan salah satu obat penyembuh. Magnolia memiliki komponen magnolol dan honokiol yang memiliki sifat antibakteri.
Efek ini akan memastikan bakteri di wajah akan terbunuh sehingga mencegah timbulnya jerawat. Komponen-komponen yang didapat dari ekstrak magnolia bukan hanya bermanfaat bagi perawatan medis, tetapi juga sering digunakan sebagai komponen utama pada produk kecantikan seperti skincare ataupun make up.
2.Memiliki efek Antioksidan yang dapat mencegah kerusakan pada kulit
Kerusakan kulit bisa juga terjadi akibat faktor-faktor eksternal seperti udara, cuaca, ataupun paparan sinar ultraviolet. Pengaruh lingkungan ini bahkan bisa menyebabkan kerusakan permanen pada kulit wajah yang mampu memberikan efek penuaan dini.
Sifat antioksidan yang dimiliki oleh Ekstrak dari bunga magnolia dapat membantu sebagai regeneratif antioksidan alami. Ekstrak magnolia juga bisa mengatasi masalah kerutan kecil hingga membuat tekstur kulit wajah yang akan lebih kencang. Pada saat yang sama, magnolia juga bisa melindungi dan mencegah timbulnya permasalahan baru.
3.Memiliki Kemampuan untuk mengatasi kemerahan dan iritasi pada kulit
Masalah kulit lainnya yang sering terjadi yaitu kulit merah akibat iritasi dan menimbulkan rasa Gatal yang berlebih. Biasanya hal ini terjadi akibat alergi ataupun tidak cocok dengan produk skincare yang sedang digunakan. Namun ekstrak magnolia bisa menjadi pengganti yang tepat. Karena pada dasarnya ekstrak bunga magnolia ini memiliki efek menenangkan yang bisa mengatasi masalah seperti iritasi, merah-merah, hingga kulit kering.
Inilah manfaat yang bisa didapatkan dari ekstrak bunga magnolia. Ternyata jenis bunga satu ini bukan hanya memiliki manfaat pada perawatan medis saja, tetapi juga bisa bermanfaat dalam perawatan kulit wajah. Sehingga, saat ini telah banyak brand kecantikan yang menggunakan ekstrak bunga magnolia sebagai salah satu komponen utamanya.