Dilarang Mandi Setelah Begadang, Mitos Atau Fakta?

Muslimahdaily - Begadang sering kali dilakukan oleh para pekerja kantoran, mahasiswa ataupun para pelajar. Alasannya tak lain karena deadline  yang makin dekat ataupun satu dan lain hal lain yang mengharuskannya untuk begadang. Perlu diketahui bahwa begadang dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan, karena ketika lelah, badan dipaksa untuk tetap bekerja.

Terlepas dari bahaya begadang bagi kesehatan, banyak mitos yang mengatakan bahwa mandi setelah begadang tidak diperbolehkan. Berbagai alasan diutarkan mulai dari akan mengakibatkan serangan jantung hingga meninggal secara mendadak. Walau demikian, belum ada alasan yang jelas mengenai mitos yang sering diperbincangkan masyarakat tersebut. 

Menurut Dr. Tita Chairinisa, dokter umum RS Patria IKKT , Slipi Jakarta Barat, hal tersebut hanyalah mitos dan tidak ada hubungannya dengan masalah medis. Setelah begadang justru kita dianjurkan untuk mandi dengan air dingin dan tidak dianjurkan mandi dengan air hangat.

Menurut Dr. Tita, mandi pagi mempunyai banyak manfaat diantaranya adala :

1.Menambah Energi yang Hilang

Setelah aktifitas seharian, tubuh kita menjadi lelah apalagi ditambah dengan begadang. Energi yang seharusnya diisi kembali dengan tidur malah kita pakai untuk begadang. Dengan mandi pagi kita dapat mengurangi kehilangan energi tersebut.

2.Menenangkan Suasana Hati yang Tertekan

Ketika begadang, tubuh kita mengalami stress. Begitu juga pikiran karena banyaknya pekerjaan yang harus dikerjakan saat itu atau masalah lainnya. Mandi dapat menenangkan suasana hati dan pikiran yang tak teratur, mandi pagi juga dapat dikatakan sebagai stress relief atau pelepas stress.

3.Mengurangi Nafsu Makan Berlebih

Setelah begadang, orang cenderung memiliki nafsu makan yang berlebih dan sering merasa lapar, sebagai ganti atas energi yang sudah dipakai saat begadang. Untuk menangani nafsu yang berlebih, maka dianjurkan untuk mandi pagi dengan air dingin.

4.Mengatasi Hipersomnia

Hipersomnia adalah perasaan mengantuk yang terjadi setiap hari secara sering, kita bisa menguranginya dengan cara mandi pagi.

5.Meningkatkan Kemampuan Berpikir dan Konsentrasi

Setelah mandi pasti kita merasa lebih segar dan badan menjadi lebih terasa baik. Kondisi badan yang baik akan membantu kita dalam berpikir dan berkonsentrasi dalam bekerja ataupun belajar.

Seperti salah satu lirik lagu, "Jangan begadang bila tak ada artinya", begadang boleh saja dilakukan, tetapi dengan intensitas yang tidak terlalu sering dan tetap pada batasan. Karena sesungguhnya anggota badan kita juga perlu untuk istirahat, begitu juga pikiran kita. Ada baiknya jika masih banyak waktu luang disiang hari kita pergunakan sebaik mungkin agar tidak mengerjakannya sampai begadang.

Add comment

Submit